DREAMERSRADIO.COM - Negeri sakura selalu mempunyai banyak ide kuliner yang unik. Setelah sebelumnya sebuah restoran ramen menyajikan ramen rasa es krim, baterai dan lainnya, setelah itu muncul ramen rasa yogurt mangga, kini Jepang kembali mengeluarkan produk ramen instan rasa buah.
Papapapa-pine merupakan produk ramen instan terbaru dengan rasa buah nanas! Waw, bila makan nasi goreng nanas mungkin sudah biasa disajikan. Namun, kini ramen instan rasa nanas dijual untuk memanjakan para penggemar ramen yang menginginkan rasa yang berbeda.
Ramen cup ini adalah salah satu jenis ramen yang diproduksi oleh produsen ramen ternama di Jepang, Tokachi Menkobo yang terkenal menciptakan produk ramen yang terkenal kelezatannya. Produk ramen ini juga telah dijual di mini market yang ada di Jepang sejak 3 juni lalu.
Baca juga: Jangan Asal Manis, Perhatikan Jenis Makanan Ini Untuk Menu Buka Puasa
Tak hanya itu Papapapa-pine juga menjual ramen nanas beku yang bisa dipesan melalui telpon dan diantarakan langsung kerumah-rumah pemesannya. Seperti ramen cup pada umumnya satu cup ramen nanas berisi mie serta bumbu dan bahan pelengkap. Bumbunya sendiri terbuat dari pasta nanas dan juga terdapat potongan nanas sebagai toping ramen cup ini.
Dilansir dari Rocket News24, konsumen penggemar ramen yang telah mencoba makanan ini mengungkapkan bahwan papapapa-pine ramen instan ini mempunyai rasa yang sangat enak dan lezat. Mie rasa buah ini memberikan sensasi sendiri rasa tersendiri bagi pecinta ramen.
Wah, kapan yaa kira-kira produk ramen instan rasa nanas ini beredar di supermarket Indonesia, kamu sendiri mau coba gak Dreamers? ^^ (mya)