DREAMERSRADIO.COM - Kopi adalah salah satu minuman yang lazim diminum pada pagi hari. Minuman satu ini dapat membuat tubuh lebih segar dan mengatasi kantuk di pagi hari. Walaupun kopi mengandung kafein, namun jika dikonsumsi dengan benar ternyata kopi memiliki banyak manfaat kesehatan.
Penelitian mengatakan kopi dapat menangkal kanker kulit karena kaya akan antioksidan, mengurangi resiko gagal jantung dan diabetes, melindungi fungsi hati, dan juga meningkatkan fokus. Dilansir dari time.com, ada lagi fakta terbaru dari minuman bermanfaat ini, keajaiban kopi ternyata dapat mengurangi resiko bunuh diri.
Menurut sebuah studi yang dilakukan oleh Harvard School of Public Health yang dituliskan dalam sebuah jurnal The World of Biological Psychiatry menyatakan bahwa meminum dua sampai empat cangkir kopi sehari cenderung mengurangi resiko melakukan bunuh diri dibandingkan dengan orang yang tidak meminum kopi, atau minum kopi tanpa kafein serta minum kopi kurang dari 2 cangkir sehari.
Pernyataan tersebut merupakan hasil studi para ahli yang dilakukan terhadap 200.000 orang selama kurang lebih 16 tahun. Bahkan para peneliti menyatakan resiko bunuh diri berkurang sebanyak sekitar 50%, dan orang-orang tersebut ialah pecinta kafein dalam kopi.
Baca juga: Waspada! Kebiasaan Makan Ini Bisa Memperpendek Umur
Hal ini berkaitan dengan penemuan para peneliti dalam sebuah studi di tahun 2011, bahwa wanita yang meminum kopi mengurangi resiko depresi sebesar 15% dibandingkan yang tidak. Kopi mengandung zat anti depresi dan meningkatkan hormon serotonin dan dopamine. Dua jenis hormon tersebut ialah hormone yang menciptakan rasa bahagia.Bunuh diri dapat disebabkan karena dua hal tersebut. Merasa depresi dan tidak bahagia. Dua hal ini dapat diatasi dengan rutin meminum kopi. Ternyata kafein tak selalu berdampak buruk bagi kesehatan. Jika dikonsumsi dengan rutin dan benar ternyata sangat bermanfaat untuk meredam stress dan meningkatkan rasa bahagia dalam diri.
(mya)