DREAMERSRADIO.COM - India, negara dengan mayoritas penduduk beragama hindu membuka gerai McDonald’s Vegetarian yang pertama kalinya. ini didasari untuk memenuhi pemintaan warga lokal India. Dimana mayoritas masyarakat India tidak diperbolehkan menyantap daging. Karena alasan keagamaan inilah restoran cepat saji yang mempunyai ribuan gerai yang tersebar di seluruh dunia berinisiatif membuka gerai McDonald’s Vegetarian.
McDonald’s Vegetarian pertama di India ini, membuka gerainya di dekat Kuil Emas, Amritsar India Utara. Restoran cepat saji vegetarian pertama ini membuka gerainya pada pertengahan tahun 2013. Dilansir dari BBC News, di India sendiri telah ada sekitar 271 gerai McDonald’s dari sekitar 30.000 gerai lebih di seluruh dunia. Kemudian, Mcdonald’s Vegetarian kedua akan membuka gerainya didekat lokasi ziarah penduduk beragama hindu yang ramai pengunjung.
Untuk menu yang ditawarkan, McDonald’s vegetarian menyediakan menu seperti salad dan menu lainnya yang berbahan dasar nabati. Di India sendiri tipikal menu makanan yang ada 50% vegetarian. Nah, Untuk menu-menunya sendiri, McDonald’s vegetarian masih memegang burger sebagai menu andalannya.
Baca juga: BTS Meal Bantu Naikkan Penjualan McDonald’s Hingga 41 Persen
Menu yang ditawarkan diantaranya, McVeggie, Mc AlooTikki, Paneer Salsa Wrap, Crispy Chinesse, mCCurry Pan, dan pizza Mcpuff. McAloo Tikki sendiri menjadi menu andalan yang dijual restoran cepat saji ini. Burger satu ini, menggunakan kentang yang dibumbui untuk menggantikan daging sebagai isinya.McDonald’s memang menjadi restoran cepat saji yang selalu menyediakan menu sesuai dengan selera lokal tempat gerai tersebut dibuka. Hidangan klasik selalu disajikan untuk memenuhi permintaan penduduk lokal. (mya)