home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Empat Mitos Seputar Rambut dan Solusinya

Senin, 24 Maret 2014 11:01 by ningcil | 14923 hits
Empat Mitos Seputar Rambut dan Solusinya
fashionspassion.com

DREAMERSRADIO.COM - Kesehatan rambut memang penting untuk semua orang, baik pria atau wanita, muda atau tua. Hal itu dikarenakan rambut merupakan salah satu hal terpenting bagi penampilan seseorang. Oleh karena itu banyak orang yang rela melakukan banyak hal demi kesehatan rambut mereka.

Namun tak jarang juga banyak mitos yang beredar seputar kesehatan dan kecantikan rambut. Benarkah mitos-mitos tersebut? Ayo kita cek!

Sering potong rambut buat rambut tumbuh lebih cepat?
Penjelasan: Memotong rambut secara teratur memang baik untuk mencegah kerusakan yang tentunya membuat rambut tumbuh sehat. Namun memotong rambut tak akan membuat tumbuh lebih cepat, karena rambut tumbuh dari akar, bukan ujung rambut.
Solusi: Potonglah rambutmu secara teratur. Rambut yang tampak sehat akan membantu rambutmu tumbuh lebih cepat.

Baca juga: Hal Yang Tidak Boleh Dilakukan Bagi Kamu Pemilik Rambut Tipis

Air dingin buat rambut lebih bersinar?
Penjelasan:
Air dingin memang memperbaiki kilap rambutmu, namun tak mengkilap seperti rambut yang dirawat dengan produk kecantikan rambut. Tak dianjurkan untuk sering mencuci rambut dengan air dingin lho!
Solusi: Untuk kenyamanan dan menambah kilap rambut, gunakan air hangat suam-suam sekali seminggu untuk meningkatkan sirkulasi di dalam folikel rambut.

Harus cuci rambut setiap hari?
Penjelasan:
Banyak yang beranggapan jika harus mencuci rambut setiap hari. Padahal, mencuci rambut setiap hari bisa menyebabkan minyak alami pada kulit kepala jadi menumpuk, dan hal itu akan membuat rambut tampak berminyak.
Solusi: Cucilah rambutmu hanya ketika perlu, paling tidak setiap 2 atau 3 hari sekali. Jika rambut terasa berat dan tampak berminyak, saatnya untuk cuci rambut.

Cabut satu uban akan tumbuh uban lainnya ditempat yang sama
Penjelasan:
Mencabut satu uban tak menciptakan lebih banyak uban, tapi bisa sebabkan iritasi kepala yang dapat merusak folikel rambut.
Solusi: Jika mulai melihat uban, coba korektor uban yang menggunakan cat rambut untuk menutupi uban.

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)