home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

4 Cara Hindari Stroke Bagi Para Wanita

Jumat, 28 Juni 2013 12:30 by miko | 2132 hits
4 Cara Hindari Stroke Bagi Para Wanita
goredforwomen.org

DREAMERSRADIO.COM - Stroke merupakan penyakit modern yang disebabkan oleh gaya hidup masyarakat yang ingin instan. Kini penyakit tersebut tidak saja menyerang orang yang telah berusia dewasa, tetapi banyak juga remaja yang terserang penyakit ini.

Setidaknya ada lebih dari setengah juta wanita di Amerika Serikat terkena Stroke sepanjang tahun 2013 ini. Meski demikina, bukan penyakit ini tak bisa dicegah. Menurut Dr Natalia Rost dari Harvard Medical School yang paling penting adalah mengetahui resiko yang bisa merusak kesehatan.

Bagi para wanita, ada dua hal yang bisa meningkatkan resiko stroke yaitu usia dan sejarah keluarga. Meski demikian, kedua faktor tersebut bisa dikendalikan. Tetapi ada cara untuk mencegah. Berikut tips untuk menghindarri resiko stroke seperti dilansir US News:

1. Jaga tekanan darah
Tekanan darah tinggi yang tak terkontrol bisa meningkatkan risiko stroke hingga dua atau bahkan empat kali lipat. Menjaga tekanan darah dan mengobati tekanan darah tinggi adalah cara penting untuk mencegah stroke.

Baca juga: Kata Ahli Soal Tidur Siang Bisa Turunkan Risiko Terkena Stroke

2. Perhatikan berat badan
Kelebihan berat badan, obesitas, dan komplikasi yang menyertainya seperti tekanan darah tinggi dan diabetes bisa meningkatkan risiko stroke. Bagi wanita yang kelebihan berat badan, sebaiknya kurangi setidaknya 10 pon untuk menghalau stroke.

3. Lebih aktif
Olahraga membantu mengontrol berat badan dan tekanan darah, serta bisa mengurangi risiko stroke. Sebuah penelitian menemukan bahwa wanita yang berjalan kaki lebih dari tiga jam per minggu memiliki risiko stroke lebih rendah dibanding wanita yang tak suka berjalan.

4. Aspirin dosis kecil
Sebuah penemuan menunjukkan bahwa wanita berusia di atas 65 tahun yang mengonsumsi aspirin dosis kecil (baby aspirin) secara teratur memiliki risiko stroke yang lebih rendah. Aspirin membantu menurunkan risiko stroke dengan mencegah penggumpalan darah terbentuk. Namun sebelum mengonsumsi aspirin harian sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter.

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)