home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ketergantungan Teknologi Bikin Demensia Usia Muda

Rabu, 26 Juni 2013 15:22 by miko | 3666 hits
Ketergantungan Teknologi Bikin Demensia Usia Muda
kliksorminlab.wordpress.c

DREAMERSRADIO.COM - Kemajuan teknologi yang ada saat ini membuat manusia mulai tergantung dengan digital teknologi. Namun dibalik efek positif tersebut, terdapat efek negatif, seperti digital demensia pada usia muda. Demensia atau berkurangnya ingatan pada otak akibat bergantungnya seseorang pada teknologi.

Para ahli menjelaskan kalau saat ini banyak remaja yang terlalu menggantungkan diri pada teknologi seperti mencatat kegiatan atau mengingat tanggal, sehingga mereka lebih malas menggunakan otaknya untuk mengingat hal-hal kecil.

Remaja yang terlalu bergantung pada teknologi diketahui mengalami penurunan pada kemampuan kognitif, seperti yang terjadi pada orang yang mengalami cedera di bagian kepala atau sakit mental.

Baca juga: Duh, Demi Lovato Akui Alami Ketergantungan Obat-Obatan!

“Penggunaan smartphone dan peralatan game secara berlebihan bisa mengganggu perkembangan otak. Pengguna teknologi berat biasanya memiliki perkembangan otak kiri yang baik. Namun ini membuat otak kanan mereka terlupakan dan tak berkembang sama sekali,” ungkap Byun Gi-won, salah satu dokter di Balance Brain Centre, Seoul, seperti dilansir oleh Daily Mail .

Otak kanan berkaitan dengan konsentrasi, ingatan, dan kemampuan untuk focus memperhatikan sesuatu. Otak kanan yang tak berkembang bisa menyebabkan seseorang terjangkit demensia. Salah satu penyakit otak yang membuat penderitanya susah mengingat atau mengalami kepikunan dini.

Peneliti menekankan bahwa hal ini lebih berpengaruh pada anak-anak dan remaja dibanding orang dewasa karena otak mereka yang masih dalam tahap pengembangan. Situasi ini paling berisiko bagi remaja dan anak muda berusia 10 - 19 tahun yang menggunakan smartphone mereka lebih dari tujuh jam setiap hari.

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)