home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Mau Baterai Laptop Awet? Ikuti Tips Ini!

Jumat, 10 Januari 2014 13:25 by ningcil | 7496 hits
Mau Baterai Laptop Awet? Ikuti Tips Ini!
anandtech.com

DREAMERSRADIO.COM - Mobilitas yang tinggi membuat laptop menjadi kebutuhan pokok bagi sebagian orang yang memiliki aktifitas yang berhubungan dengan data. Peranan baterai pun menjadi faktor utama agar laptop prakstis dibawa kemana-mana. Namun terkadang permasalahan tentang baterai laptop menjadi problem utama dalam pemakaian laptop.

Nah berikut merupakan tips agar baterai laptop menjadi tahan lama:

Jangan langsung gunakan laptop sewaktu baru beli
Saat laptop baru dibeli, dan baterai dalam keadaan kosong, jangan langsung gunakan laptop. Pastikan laptop dichargae dalam keadaaan mati sekitar 4-8 jam hingga lampu indikatornya menunjukkan full charge.

Copot baterai saat tak digunakan
Jika sedang digunakan di kantor atau rumah, copot baterai laptop dan gunakan listrik langsung. Baterai yang sering digunakan sambil di charge akan terkena panas yang mempersingkat masa pakai baterai.

Baca juga: LG Luncurkan Laptop Edisi Terbatas NewJeans Seharga Rp 32 Juta

Atur mode ‘sleep’
Pastikan untuk mengkonfigurasi laptopmu dengan tepat. Aturlah mode ‘sleep’ pada laptop agar saat tak digunakan, baik layar maupun hard disk akan nonaktif dalam jangka waktu tertentu saat laptop tak digunakan. Tentukan periode ‘sleep’ sesingkat mungkin untuk memaksimalkan masa pakai baterai.

Nonaktifkan Bluetooth dan WiFi saat tak digunakan
Saat tak memerlukan internet atau koneksi data dengan ponsel atau laptop lainnya, maka ada baiknya jika Bluetooth dan WiFi dimatikan saat tak digunakan. Sebab Bluetooth dan WiFi akan terus bekerja untuk mengirim dan menerima sinyal yang tentunya menghabiskan daya.

Gunakan headset saat dengarkan lagu
Jika ingin mendengarkan musik, gunakan headset dan bukan speaker. Karena speaker bawaan dari laptop juga akan menghabiskan daya listrik. Semakin besar volume speaker laptop, semakin banyak penggunaan daya listrik.

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)