home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Teliti Pilih Sabun Pembersih Muka, Ini Kandungan Bahan yang Harus Dihindari

Kamis, 26 November 2015 23:00 by fzhchyn | 6290 hits
Teliti Pilih Sabun Pembersih Muka, Ini Kandungan Bahan yang Harus Dihindari
Image source: cosmopolita

DREAMERS.ID - Iklan-iklan produk kecantikan, khususnya sabun pembersih muka yang menampilkan model berwajah halus kadang membuat kita ingin mencoba memakai produk tersebut. Padahal belum tentu sabun pembersih itu cocok dengan kulit kita.

Jadi, jangan dulu tergiur dengan iklan-iklan yang sering lewat di televisi. Kamu perlu mengetahui bahwa setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda. Jika salah, bisa-bisa produk tersebut malah merusak kulit wajahmu.

Selain itu, kita juga harus mengetahui bahan dasar pembuatan sabun pembersih wajah tersebut. Ada beberapa sabun pembersih wajah yang memilki kandungan berbahaya. Nah berikut ini tips memilih sabun pembersih wajah yang  tepat dengan menghindari bahan-bahan ini.

1. Mercuri dan Hydroquinon

Hindari bahan-bahan berbahaya seperti mercuri dan hydroquinon karena jika terkena kulit akan menghambat produksi melanin atau menghambat pigmentasi pada sel melanosit kulit sehingga kulit nampak kusam dan lebih rentan terjadinya kanker kulit.  

2. Sodium Lauryl Sulfate (SLS) dan Ammonium Lauryl Sulfate (ALS)

Bahan ini bisa menyebabkan iritasi pada kulit dan mata rentan terhadap penyakit katarak. Selain pada sabun pembersih wajah, kedua kandungan tersebut biasanya juga ada pada pasta gigi, pembersih rambut, dan sabun mandi.

3. Propylene glycol

Sabun pembersih wajah yang mengandug zat tersebut sangat berbahaya pada kesehatan kulit karena bisa menyebabkan kemerahan dan penyakit dermatitis.

Komentar
  • HOT !
    Jeon Somi, yang memulai debutnya sebagai idola pada usia 16 tahun dan sukses sebagai penyanyi solo, bersiap untuk meluncurkan brand kecantikannya sendiri ‘GLYF’ pada bulan April mendatang....
  • HOT !
    Festival dance K Pop 'K CIRCLE' tahun ini diadakan secara global yang meliputi beberapa negara di Asia. Menjelang Grand Final, akan diadakan event K Circle, di mana sang juara akan menjadi wakil Indonesia untuk bersaing dengan negara lain....
  • HOT !
    Giselle aespa secara resmi diumumkan sebagai brand ambassador merek mewah asal Spanyol, LOEWE. Penampilannya saat menghadiri Paris Fashion Week menjadi perbincangan hangat....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)