home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Lagi Nge-tren, Rangkaian Skincare Berbahan Mugwort Bagus untuk Kulit Berjerawat

Selasa, 01 Desember 2020 15:10 by muthiasp | 1670 hits
Lagi Nge-tren, Rangkaian Skincare Berbahan Mugwort Bagus untuk Kulit Berjerawat
Image source: Sociolla

DREAMERS.ID - Skincare dengan bahan alami semakin digemari. Belakangan, skincare yang terbuat dari tanaman mugwort sedang ngetren di Korea Selatan maupun Indonesia. Kandungan mugwort dikenal sangat baik untuk hampir semua jenis kulit.

Dikenal sebagai Korean Tea Tree, mugwort merupakan bahan herbal yang memiliki banyak manfaat dan telah digunakan oleh orang Korea selama beberapa generasi untuk menjaga kesehatan tubuh serta kulit.

Manfaat dari mugwort seperti anti-bakteri, anti-inflamasi, anti-fungal, menenangkan kulit, membantu mengatasi bruntusan dan mencegah iritasi, maupun gatal, bahkan memperkuat lapisan pelindung kulit.

Berikut rangkaian skincare mugwort dari I'm From yang bisa dicoba untuk memperbaiki kulit berjerawat, dan menjaga kesehatan kulit kalian yang sudah tersertifikasi cruelty free, pH balance, dan bebas dari etanol, silicone, steroid, serta pewarna dan pewangi buatan.

Mugwort Mask​

Sebuah masker bilas yang mengandung 2.1% mugwort dari Ganghwa, sehingga mampu menenangkan kulit, dan menurunkan suhu kulit. Sehingga sangat cocok untuk membantu merawat kulit berminyak, berjerawat, ataupun inflamasi dengan lembut. Baik digunakan 2x seminggu.

Mugwort Essences

Essences yang mengandung 100% ekstrak mugwort dari Ganghwa, yang diolah secara ​SLOW RELEASE EXTRACTIONT untuk menjaga nutrisi dan kualitas mugwort selama proses ekstraksi​.

Teksturnya yang cair membuatnya mudah untuk diserap oleh kulit, dan menenangkan kulit yang berjerawat ataupun mengalami inflamasi. Selain itu, efek ​dingin alami dari mugwort dapat menenangkan kulit pada saat cuaca panas.

Menariknya, Mugwort Essences juga dapat digunakan sebagai toner, mist maupun masker dengan metode CSM (Chizu Saeki Method). Kalian hanya perlu membasahi kapas dengan Mugwort Essences dan ditempelkan ke wajah untuk didiamkan beberapa menit seperti layaknya maskeran.

Mugwort Sheet Mask​

Sheet mask ini mengandung 91.45% ekstrak mugwort Ganghwa yang telah difermentasikan. Lembaran sheet masknya terbuat dari ​I Cell Sheet yang berbahan dasar tumbuhan dan telah tersertifikasi sebagai first class by OEKO-TEX​, sehingga tidak hanya memiliki tingkat iritasi yang rendah dan dapat digunakan untuk kulit sensitif, tapi juga baik untuk lingkungan.

Kamu bisa memakainya sebelum tidur agar keesokan pagi kulit terasa lembab. Tanpa dimasukkan ke kulkas pun, masker ini akan memberikan sensasi dingin pada kulit. Sisa essence-nya bisa digunakan untuk leher, telapak tangan, siku, lengan, maupun lutut.

Mugwort Spot Gel

Spot gel yang digunakan khusus di area yang berjerawat. Mengandung 90% ekstrak mugwort Ganghwa, yang dapat membantu mengempeskan jerawat. Cara pemakaiannya mudah, hanya perlu ditotol ke jerawat. Spot gel ini juga tidak akan meninggalkan efek berminyak.

Mugwort Cream​

Krim pelembap yang mengandung 73.55% ekstrak mugwort Ganghwa. Meskipun teksturnya krim, pelembap ini memiliki formula yang tidak lengket dan mudah diserap oleh kulit, sehingga tetap nyaman untuk digunakan dan menyegarkan.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Rexona meluncurkan inovasi terbarunya, Rexona Vitamin+Bright yang tidak hanya memberikan perlindungan terbaik dari keringat ataupun bau badan sekaligus mencerahkan kulit ketiak, namun juga mendukung perempuan Indonesia untuk terus bergerak aktif penuh percaya diri....
  • HOT !
    Final DREAMERS RADIO DJ HUNT 2024 telah sukses digelar! Sebuah ajang audisi untuk mencari DJ (Dreamers Jockey) atau penyiar radio ini berlangsung di Boxies 123 Mall, Bogor pada 9 Maret lalu....
  • HOT !
    Pada 18 Februari lalu, salah satu idol J Pop Aurora Dream menggelar acara ‘Our Dream Fest’ dalam rangka mendebutkan member generasu kedua sekaligus kelulusan member generasi pertama....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : KaptenJe
Cast : •Je (aku) • Tata •Yossy •All member EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)