home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Manfaat Punya Hobi Merajut Seperti Nam Do San dalam Drama 'Start-Up'

Kamis, 05 November 2020 14:50 by SartikaF | 1955 hits
Manfaat Punya Hobi Merajut Seperti Nam Do San dalam Drama 'Start-Up'
Image source: tvN

DREAMERS.ID - Bagi kalian yang sudah menonton drama Start-Up, pasti mengetahui karakter Nam Do San yang diperankan oleh Nam Joo Hyuk memiliki hobi merajut. Ternyata, kegiatan merajut punya manfaat bagi kesehatan lho.

Mendengar kata merajut mungkin sebelumnya memang lebih identik jika kegiatan tersebut dilakukan oleh kaum wanita, terutama ibu-ibu atau bahkan nenek-nenek. Namun sebenarnya setiap orang punya alasan tersendiri untuk menekuni hobi merajut.

Selain untuk menyalurkan kreativitas, merajut juga sangat membantu sebagai latihan otak dan mental hingga menenangkan pikiran seperti bermeditasi. Tertarik melakukannya di kala bosan? Melansir Cosmopolitan, berikut manfaat lain yang didapat dari kegiatan merajut.

1. Meredakan Tingkat Depresi, Stres, dan Kecemasan

Duduk merajut dengan konsentrasi penuh dan gerakan tangan yang ritmis mampu menurunkan denyut jantung, dan tekanan darah. Juga bermanfaat saat kita merasakan emosi yang membuat tubuh menegang, atau ketika mulai merasa rasa cemas dan depresi.

2. Menenangkan Pikiran Seperti Meditasi

Kegiatan merajut pada umumnya adalah kegiatan repetitif di mana kita melakukan pola yang sama berkali-kali hingga jadi. Kegiatan dengan ritme repetitif ini memberikan manfaat yang sama pada tubuh dan pikiran kita, seperti ketika melakukan latihan pernapasan saat bermeditasi.

Bonusnya, kamu akan mendapatkan karya yang bisa kamu pajang atau bahkan pakai ketika rajutanmu sudah selesai.

3. Membangun Kepercayaan Diri

Hobi merajut terbilang jarang dimiliki oleh orang Indonesia, sehingga akan ada rasa bangga tersendiri yang terpenuhi bila kita telah menguasai teknik rajut dan menghasilkan sebuah karya. Apalagi jika karya yang kita hasilkan dipuji oleh orang lain.    

4. Menjaga Fungsi Saraf Motorik

Merajut menstimulasi hampir seluruh bagian otak kita, mulai dari lobus frontalis, lobus parietal, lobus oksipital, lobus temporal. Sehingga kegiatan ini menjadi latihan otak yang dapat membantu kita menjaga kemampuan motorik halus, dan mengurangi risiko penyakit otak seperti Parkinson dan Alzheimer.

(srtk)

Komentar
  • HOT !
    Danielle NewJeans telah ditunjuk sebagai global ambassador baru untuk merek fashion mewah Prancis Celine....
  • HOT !
    Ten menghadiri acara Paris Fashion Week untuk SAINT LAURENT MEN'S WINTER 24 SHOW yang diadakan di Bourse de Commerce di Paris, Prancis pada tanggal 5 Maret....
  • HOT !
    DREAMERS RADIO kembali mengadakan ‘DJ HUNT’, sebuah ajang audisi untuk mencari DJ atau penyiar radio berbakat di Indonesia! DJ HUNT 2024 gelombang pertama telah diselenggarakan pada 17 Februari lalu di Boxies 123 Mall di Bogor....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)