home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ini Dia Cara Agar Kenyang Tapi Tak Bikin Gemuk

Minggu, 18 Mei 2014 09:18 by citra09 | 22140 hits
Ini Dia Cara Agar Kenyang Tapi Tak Bikin Gemuk
fanpop.com

Sedang lapar berat dan ingin makan sebanyak-banyaknya tetapi takut gemuk? Jangan khawatir. Dilansir dari duniafitnes, ini dia cara mengatur makanan agar perut tetap kenyang lebih lama, namun tidak bikin gemuk:

Protein
Protein ternyata lebih mengenyangkan daripada karbohidrat maupun lemak. Masukkan protein pada setiap menu makanan kita, seperti telur, baik telur rebus atau omelet saat sarapan, ikan, susu dan yoghurt.

Karbohidrat Kompleks
Karbohidrat kompleks memiliki kadar gula yang stabil karena mengandung molekul gula yang kompleks dan tidak dicerna secara cepat. Hal ini membuat tubuh memiliki energi dalam jangka waktu lebih lama karena kadar gula dalam darah tidak melonjak ataupun menurun secara drastis.

Baca juga: Yuk Simak Tips Menikmati Hutan Kota Seoul yang Asri nan Indah

Contoh makanan mengandung karbohidrat kompleks di antaranya, beras merah, gandum dan olahannya, ubi, dan masih banyak lagi.

Lemak Baik
Saat berdiet, tubuh kita tentu tetap membutuhkan lemak (lemak baik). Lemak baik dalam makanan dapat merangsang hormon yang membantu para pelaku diet merasa kenyang lebih lama. Sumber lemak sehat bisa didapatkan dari ikan, biji-bijian, atau kacang-kacangan. Makanan tersebut juga bisa dikonsumsi sebagai menu camilan.

Tambahkan Serat
Tambahkan pula makanan kaya serat seperti sereal, sayuran, dan buah-buahan segar dalam menu sarapan. Makanan kaya serat dapat membantu kita kenyang lebih cepat, sekaligus membantu memperbaiki kesehatan pencernaan saat sedang berdiet. Tingkatkan konsumsi sayuran dan buah-buahan dalam menu diet dan dapatkan nutrisi pentingnya.

Komentar
  • HOT !
    sebagai media komunitas hybrid yang mendukung gaya hidup sehari hari anak muda Indonesia, telah sukses menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024! Acara ini berlangsung pada Minggu, 17 November lalu di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Ramyun Korea tak dipungkiri menjadi salah satu hidangan paling digemari di seluruh dunia. Dikenal karena rasa pedas dan gurihnya, ramyun memiliki banyak variasi yang dapat dinikmati orang....
  • HOT !
    Ramyun Korea kini menjadi makanan yang tidak hanya digemari oleh orang Korea, tetapi juga orang orang di seluruh dunia, termasuk Indonesia....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : NWicahya
Cast : Marsha Cahya (OC), D O EXO , Lu Han, Jungshin CN Blue, Kim Wobin

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)