home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Daftar 10 Pembalab MotoGP dengan Gaji Tertinggi Musim Ini, Siapa yang di Urutan Pertama?

Rabu, 10 Januari 2018 17:51 by RanaHanin | 8789 hits
Daftar 10 Pembalab MotoGP dengan Gaji Tertinggi Musim Ini, Siapa yang di Urutan Pertama?
image source: motorsport.com

DREAMERS.ID - Pendapatan dari para pebalap MotoGP musim ini kembali dirilis, posisi pertama pebalab dengan gaji tertinggi ditempati oleh sang juara bertahan MotoGP, Marc Marquez. Marquez menjadi pebalap terkaya di MotoGP 2018 dengan perolehan sebesar 11,5 juta dolar atau setara dengan Rp 154,6 miliar.

Seperti dilansir CNNIndonesia dari TMS Sports, gaji yang didapat Marc Marquez dari tim Repsol Honda itu mengalahkan pebalab veteran, Valentino Rossi, yang menempati posisi kedua dengan gaji sebesar 10 juta dolar atau setara Rp134,4 miliar dari tim Movistar Yamaha musim ini.

Kenaikan gaji sebesar 1 juta dolar yang diraih Marquez dari musim sebelumnya, karena keberhasilannya meraih gelar juara dunia MotoGP dua kali berturut-turut. Sementara itu, pada posisi ketiga dan keempat ditempati pebalab Ducati Team, Jorge Lorenzo dengan perolehan 8 juta dolar dan Andrea Dovizioso dengan gaji 7 juta dolar.

Baca juga: Pandemi Corona, Sirkuit Mandalika Jadi Cadangan MotoGP 2021?

Selanjutnya pada posisi kelima ditempati oleh teman satu tim Valentino Rossi dari Movistar Yamaha, Maverick Vinales dengan gaji 5 juta dolar, kemudian di bawahnya pada posisi keenam ditempati oleh pebalab Ducati Team, Dani Pedrosa dengan gaji 3,3 juta dolar. Melengkapi 10 besar, empat pebalab lainnya ada Johann Zarco, Danilo Petrucci, Cal Crutchlow, dan Andrea Iannone.

Sementara itu pebalap yang mendapat gaji terendah musim ini adalah pebalab asal Jepang Takaaki Nakagami yang memperkuat LCR Honda. Nakagami hanya mendapat gaji US$250 ribu atau setara Rp3,3 miliar. Tetapi, para pebalab tersebut tetap akan mendapatkan bonus jika finis di posisi sepuluh besar atau meraih posisi pole.

Berikut daftar 10 pebalab dengan gaji tertinggi di MotoGP 2018:

  1. Marc Marquez: US$11,5 juta - Repsol Honda Team
  2. Valentino Rossi: US$10 juta - Movistar Yamaha
  3. Jorge Lorenzo: US$8 juta - Ducati Team
  4. Andrea Dovizioso: US$7 juta - Ducati Team
  5. Maverick Vinales: US$5 juta - Movistar Yamaha
  6. Dani Pedrosa: US$3,3 juta - Ducati Team
  7. Johann Zarco: US$3 juta - Monster Yamaha Tech 3
  8. Danilo Petrucci: US$2,8 juta - Octo Pramac Racing
  9. Cal Crutchlow: US$2,5 juta - LCR Honda Castrol
  10. Andrea Iannone: US$2 juta - Team Suzuki Ecstar

(rmh)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)