DREAMERS.ID - Setelah mengalahkan Thaliand dengan skor tipis 1-0, Indonesia berhasil meraih kedudukan sementara sebagai juara Grup G dan lolos ke putaran final Piala Asia U-16 2018. Pada laga terakhir, Indonesia akan menghadapi Laos di Stadion Rajamangala, Bangkok, Thailand pada hari Jumat (22/9) sore WIB.
Kepada Kompas, Jumat (22/9), pelatih Timnas U-16 Fachri Husaini mengungkapkan bahwa masalah utama timnya sekarang ini bukan lagi mengenai segi taktik dan strategi. Namun lebih kepada stamina. Para pemain mengalami kendala keletihan lantaran jadwal pertandingan yang padat.
Kesempatan Indonesia untuk lolos otomatis ke putaran final Piala Asia U-16 2018 di Malaysia sangat terbuka lebar. Saat ini, pasukan Garuda Muda U-16 memegang sembilan poin dari tiga pertandingan yang telah dilakoni.
Melihat dari jadwal pertandingan, maka tak heran bahwa Timnas U-16 keletihan, pasalnya, di Grup G, hanya Indonesia dan Mariana Utara yang telah bermain sebanyak tiga kali, sedangkan Timor Leste, Thailand, dan Laos baru bermain dua kali.
Pertandingan hari Jumat (22/19) akan menjadi laga pamungkas bagi Indonesia dan ketiga bagi Laos yang pastinya akan berlangsung menarik karena ini adalah laga penentuan Indonesia menjadi juara grup. Jika menjadi juara grup, maka Indonesia bisa lolos ke putaran final Asia U-16.
Selamat berjuang Timnas U-16!
(RMH)