DREAMERS.ID - Meski telah dibubarkan sejak akhir tahun lalu, nyatanya popularitas dari salah satu girl group legend 2NE1 memang tidak berkurang banyak hingga saat ini. Menariknya, grup yang debut di bawah naungan YG Entertainment ini berhasil jadi inspirasi untuk karakter salah satu game terpopuler saat ini, Overwatch.
Melansir Allkpop, belum lama ini baru saja digelar acara bbertajuk ‘MoMoCon 2017’ yang digelar di Atlanta, Amerika Serikat. Dalam kesempatan tersebut, hadir para pengisi suara dari karakter game Overwatch. Termasuk Charlet Chung, pengisi suara karakter D.VA.
Ternyata, Charlet sempat menyebut nama bintang K-Pop yang menjadi inspirasinya saat mengisi karakter D.VA yaitu girl group 2NE1 khususnya CL. Ia menyebutkan bagaimana CL memberikan pengaruh besar dalam vokal unik yang dimiliki oleh karakter D.VA.
Baca juga: LE SSERAFIM Kolaborasi dengan Game Overwatch 2 dan Bakal Tampil di BlizzCon
Seperti diketahui, penyanyi bernama asli Lee Chae Lin ini memang jadi salah satu penyanyi asal Korea yang memiliki kualitas vokal yang terbilang unik. Sangking terinspirasi, Charlet Chung tanpa ragu menyebutkan lagu ‘Hello B*tches’ milik CL, saat ditanya lagu apa yang kemungkinan didengarkan oleh karakternya.Sementara itu, Overwatch sendiri merupakan sebuah game berbasis FPS yang saat ini tengah populer di seluruh dunia termasuk Korea Selatan. Game ini memiliki masing-masing karakter yang berasal dari negara berbeda, seperti halnya D.VA yang berasal dari Korea Selatan.
(nnd)