home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Mengungkap Fakta di Balik Bersin yang Tak Cukup Sekali

Rabu, 05 Juli 2017 11:18 by fzhchyn | 3011 hits
Mengungkap Fakta di Balik Bersin yang Tak Cukup Sekali
Image source: healthination.com

DREAMERS.ID - Salah satu bentuk reaksi yang dilakukan tubuh saat ada benda asing yang masuk ke dalam tubuh, khususnya bagian hidung adalah dengan bersin. Tak cukup sekali, kebanyakan orang bahkan mengalami bersin hingga berkali-kali.

Meski tampak berlebihan, namun hal tersebut benar-benar membantu kita dalam membersihkan sumber iritasi agar keluar dari saluran udara. Hal ini pun diungkapkan oleh Dr Jordan S. Josephson, spesialis sinus di Rumah Sakit Lenox Hill di Kota New York. "Biasanya, Anda bersin karena ada partikel asing di hidung. Bersin adalah cara untuk membuatnya keluar," kata Josephson melansir Live Science.

"Bagi orang yang bersin tiga kali berturut-turut, salah satu bersin mungkin mengendurkan sumber iritasi, bersin kedua menempatkannya ke depan hidung dan bersin ketiga mendorongnya keluar," paparnya melanjutkan.

Baca juga: Latihan Fisik Para Artis Korea yang Bisa Kamu Tiru untuk Tetap Bugar

Ada sejumlah iritasi yang dapat memicu bersin misalnya infeksi virus pernapasan, seperti pilek, dapat mengganggu selaput lendir di hidung. Lalu, bisa juga karena udara dingin, alergi seperti serbuk sari dan hewan peliharaan, iritasi fisik seperti asap dan polusi, serta iritasi akibat partikel lingkungan seperti debu dan jamur.

Meski begitu, tidak semua bersin terkait dengan iritasi. Beberapa orang ada yang bersin ketika mereka menatap ke matahari, kondisi ini dikenal sebagai bersin fotik yang mempengaruhi antara 10 sampai 35 persen dari populasi. Bahkan beberapa orang ada yang bersin ketika perut mereka penuh, kondisi yang dikenal sebagai snatiation.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Byeon Woo Seok Seok telah dipilih sebagai brand ambassador baru Cartier. Merek jam tangan dan perhiasan mewah Prancis itu mengumumkan bergabungnya sang aktor sebagai duta pada 22 November....
  • HOT !
    Jisoo BLACKPINK kini menjadi duta resmi Tommy Hilfiger! Pada 22 Oktober, diumumkan bahwa brand tersebut telah menyambut Jisoo ke dalam keluarganya untuk kampanye musim gugur 2024....
  • HOT !
    Dreamers Radio kembali kedatangan Cosplayer keren untuk membagikan pengalaman mereka selama menekuni hobi cosplay sebagai karakter anime Jepang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : NWicahya
Cast : Marsha Cahya (OC), D O EXO , Lu Han, Jungshin CN Blue, Kim Wobin

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)