home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Satu Bahan Dapur Ini Ampuh untuk Atasi Iritasi dan Sakit Tenggorokan

Rabu, 27 Juli 2016 15:16 by fzhchyn | 1923 hits
Satu Bahan Dapur Ini Ampuh untuk Atasi Iritasi dan Sakit Tenggorokan
Image source: nazoraean.c

DREAMERS.ID - Sakit tenggorokan tak hanya menyiksa karena membuat kita tak bisa menikmati makanan seperti biasa, tapi juga bisa merusak mood karena untuk menelan ludah atau berbicara pun sakit. Sakit tenggorokan ini bisa disebabkan karena iritasi atau gejala flu.

Rasa sakit pada tenggorokan ini terjadi ketika selaput lendir yang melapisi paru-paru kena iritasi. Sebagai hasilnya ini akan mengeluarkan lebih banyak lendir. Beberapa lingkungan seperti merokok, menghisap asap rokok (perokok pasif), menghirup udara yang tercemar atau uap kimia juga berpotensi menyebabkan dahak pada tenggorokan.

Beberapa gejalanya antara lain batuk kering, peradangan, pembengkakan, rasa gatal atau gatal di tenggorokan, sulit menelan, peningkatan produksi lendir, sensasi terbakar di tenggorokan, bahkan sakit telinga. Ternyata ini bisa disembuhkan hanya dengan satu bahan dapur lho.

Baca juga: Miliki Banyak Manfaat Kesehatan, Mau Coba Mandi Air Garam?

Yap, dengan mencampurkan air hangat dengan garam, campuran tersebut bisa dengan ampuh mengobati sakit tenggorokan. Berkumur dengan air garam hangat akan membantu menenangkan tenggorokan yang teriritasi.  Garam memiliki kemampuan untuk menghancurkan bakteri yang menyebabkan infeksi, sehingga mengurangi produksi dahak.

Jangan terlalu banyak, cukup mencampurkan seperempat sendok makan garam dengan segels air putih hangat. Pengobatan alami ini tentu lebih aman ketimbang mengkonsumsi obat-obatan yang mengandung bahan kimia.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    sebagai media komunitas hybrid yang mendukung gaya hidup sehari hari anak muda Indonesia, telah sukses menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024! Acara ini berlangsung pada Minggu, 17 November lalu di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Ramyun Korea tak dipungkiri menjadi salah satu hidangan paling digemari di seluruh dunia. Dikenal karena rasa pedas dan gurihnya, ramyun memiliki banyak variasi yang dapat dinikmati orang....
  • HOT !
    Ramyun Korea kini menjadi makanan yang tidak hanya digemari oleh orang Korea, tetapi juga orang orang di seluruh dunia, termasuk Indonesia....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : NWicahya
Cast : Marsha Cahya (OC), D O EXO , Lu Han, Jungshin CN Blue, Kim Wobin

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)