home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Tak Masuk Akal, Ini Alasan F1 Tak Menangkan Rio Haryanto Jadi ‘Driver of The Day’?

Kamis, 24 Maret 2016 11:00 by reinasoebisono | 5521 hits
Tak Masuk Akal, Ini Alasan F1 Tak Menangkan Rio Haryanto Jadi ‘Driver of The Day’?
Image source: CNN

DREAMERS.ID - Kehebohan gagalnya Rio Haryanto jadi ‘Driver of The Day’ di balapan GP Australia minggu lalu masih berlanjut. Pembalap asal Indonesia itu diketahui tidak mendapat gelar tersebut walau duduk di peringkat pertama, F1 justru memenangkan sang juara kedua, Romain Grosjean.

Di tengah perdebatan seru yang terjadi, akhirnya F1 angkat bicara dan memberikan pembelaannya soal keputusannya memenangkan Grosjean ketimbang Rio Haryanto. F1 mengatakan jika mereka menemukan banyak multiple votes atau pemilih ganda yang tidak masuk hitungan untuk alasan keadilan.

“Beberapa orang yang diidentifikasi berasal dari sumber yang sama tidak dihitung,” kata penyelenggara Formula One.

Namun hal ini kembali menjadi perdebatan karena mengapa baru sekarang dikatakan suara ganda tidak valid? Mungkinkah terlalu sulit untuk lembaga sekelas F1 membuat sistem pemilihan yang hanya bisa diikuti sekali oleh setiap orang? Terlebih, apa mungkin hanya Rio Haryanto yang memiliki pemilih ganda?

Bahkan sebuah situs berita olahraga F1 menyindir habis-habisan klarifikasi F1 tersebut dengan membuat arti lain dari catatan yang disisipkan F1 di bawah pengumuman menangnya Romain Grosjean sebagai ‘Driver of The Day’.


Image source: wtf1.co.uk

Baca juga: Kata Rio Haryanto Soal Jakarta Jadi Tuan Rumah Formula E, Sekaligus Bocoran Rute Sirkuitnya!

“Catatan – terkait masalah keadilan, multiple votes diidentifikasi sebagai pemilihan dari sumber yang sama tidak dihitung,” hal ini diartikan lain dan disindir sebagai berikut :

“Kami (F1) melihat 22 Ribu pemilih dari Indonesia dan terlalu malu untuk mengumumkan jika Haryanto menang, jadi kami memberikannya pada Grosjean.” tulis laman WTF1.

Miris memang melihat F1 ‘menendang’ pembalap rookie yang baru memulai debutnya. Terlebih, sebelumnya F1 juga dikecam karena lalai tidak menyematkan bendera Merah Putih di profil Rio sebelum balapan dimulai.

Rio memang gagal menjadi ‘Driver of The Day’ di GP Australia walaupun mendapat lebih dari 22 ribu suara, saat pemenang diberikan kepada Romain Grosjean dari tim Haas di posisi kedua yang hanya mendapat 13.670 suara.

(rei)

Komentar
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Ramyun Korea kini menjadi makanan yang tidak hanya digemari oleh orang Korea, tetapi juga orang orang di seluruh dunia, termasuk Indonesia....
  • HOT !
    Karina aespa telah terpilih sebagai brand ambassador baru untuk rumah mode mewah asal Italia, Prada....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)