DREAMERS.ID - Pesepakbola Belgia yang juga jadi andalan AS Roma Radja Nainggola belum lama ini mengalami kesan buruk saat ia sedang berada di Antwerp, Belgia. Pasalnya ia dituduh sebagai seorang teroris saat sedang bersantai di Raddison Hotel pada Selasa (17/11) kemarin.
Dilaporkan Daily Mirror, Nainggolan yang saat itu sedang berkumpul bersama keluarganya diketahui mengenakan jaket hoodie dan topi ditambah tattoo yang ada di sekujur lengannya membuat polisi membuatnya curiga. Belum lagi dengan laporan yang menyebutkan bahwa gerak-gerik Nainggolan juga memang mencurigakan.
Begitu dihampiri oleh polisi, Nainggolan pun tidak mengatakan apa-apa sampai akhirnya para polisi tersebut mengenali sosoknya. Lucunya lagi, para polisi itu justru langsung berfoto bersama dengan punggawa timnas Belgia tersebut.
Pemain yang juga memiliki darah Indonesia dari Ayahnya itu diketahui sedang berada di Belgia untuk mempersiapkan diri sebelum bergabung dengan timnas untuk melakoni pertandingan persahabatan melawan Spanyol akhir pekan ini yang kemudian ditunda karena alasan keamanan.
Baca juga: DJ Steve Aoki dan Pemain Sepakbola AS Roma Ini Beri Dukungan untuk Ahok
Seperti yang diketahui, kota-kota besar di Eropa diketahui sedang meningkatkan keamanan mereka menyusul serangan teroris di Paris pada akhir pekan lalu. Termasuk beberapa kota di Belgia yang diduga jadi sarang sejumlah orang yang dianggap memiliki keterlibatan dengan pelaku serangan di Paris.Meski Nainggolan sendiri tidak memberikan komentar terkait tuduhan tersebut, ia tampak santai dan tidak kesal seperti yang terlihat di foto ketika ia berpose bersama para polisi yang nyaris menangkapnya tersebut.
Duh, ada-ada saja ya, Dreamers! ^^ (Syf)