DREAMERSRADIO.COM - Nasib kurang beruntung tampaknya sedang menghinggapi pemain belakang Meksiko, Hector Moreno. Setelah timnya dikalahkan oleh Belanda pada babak perdelapan final malam tadi dengan skor 2-1, Moreno juga harus tertunduk lesu karena patah tulang yang dialaminya.
Bek yang juga bermain untuk klub Liga Spanyol, Espanyol tersebut dilaporkan mengalami patah kaki pada bagian tulang tibia yang terletak di bawah lutut. Moreno mengalami cedera tersebut saat tengah menghadang laju gelandang Belanda Arjen Robben.
Pemain bernomor punggung 15 tersebut melakukan sliding tackle ke arah Robben yang menusuk ke arah kiri pertahanan Meksiko hanya beberapa saat sebelum pertandingan babak pertama usai. Sayang, hantaman kaki kiri Robben ternyata lebih keras dari tackle yang dilakukan oleh Moreno.
Dilaporkan oleh Daily Mail dari website resmi Espanyol, Moreno yang langsung ditandu keluar lapangan saat itu juga dijadwalkan absen selama beberapa bulan ke depan hingga kondisi kakinya pulih kembali.
Baca juga: Jadi Tuan Rumah, Ini Dia 6 Stadion Indonesia yang Dipilih Untuk Laga Piala Dunia U-20 2021
Sejauh ini, Moreno adalah pesepakbola yang mengalami cedera paling parah hingga mengalami patah tulang di gelaran Piala Dunia 2014 Brasil. Meski ada sejumlah pemain lain yang juga mengalami cedera, insiden yang dialami oleh Moreno bisa dikatakan paling parah.Moreno sendiri saat ini dikabarkan sudah mendapatkan perawatan khusus dari tim medis timnas Meksiko. Ia pun langsung di bawa pulang ke kampung halamannya berikut rekan setimnya setelah gagal menahan Belanda untuk lolos ke babak perempat final.
Waah.. semoga Moreno cepat sembuh ya, Dreamers! ^^ (Syf)