Sama dengan Seonji gukbap, Kongnamul gukbap juga dihidangkan dengan nasi dalam sup panas. Yang membedakannya terdapat pada bahan dasar yang digunakan pada saat memasak makanannya.
Makanan ini menggunakan kecambah sebagai bahan dasarnya. Kuliner yang satu ini ternyata cukup populer di wilayah Jeonju, Korea Selatan. Makanan ini akan lebih nikmat lagi kalau disantap dengan makanan pelengkap seperti kimchi dan gurita yang sudah difermentasi.