Kalian pasti sudah mengetahui Bibimbap, bibimbap sendiri merupakan masakan khas Korea Selatan yang berupa semangkuk nasi putih dengan berbagai macam lauk yang disajikan di atasnya. Lauk tersebut biasanya berupa sayuran, daging sapi, telur, dan saus pedas.
Yang membedakan bibimbap yang biasa kalian makan dengan Jinju bibimbap adalah makanan ini disediakan dengan yukhoe, daging sapi mentah yang dicincang dan dibumbui dengan saus sedap. Rasanya akan menyatu bersama dengan lauk lainnya dan saus pasta pedas yang pastinya enak.