DREAMERS.ID - Apabila kamu menyempatkan diri untuk berkunjung ke Korea Selatan, jangan lupa untuk mengunjungi tempat-tempat rekreasi disana dan merasakan sensasi berjalan di sekitar keramaian seperti Myeongdong atau Hongdae.
Selain menikmati keindahan Korea Selatan, kamu juga harus mencoba berwisata kuliner disana. Mungkin wisata kuliner di pinggiran jalan ataupun kafe-kafe sudah terlalu biasa, kamu bisa datang ke restoran otentik Korea yang sudah ada sejak tahun 1900-an.
Baca juga: Main ke Yeosu? Nggak Lengkap Kalau Belum Mampir ke Resto dan Kafe Ini
Bukan hanya menikmati makanan Korea yang pastinya enak, kamu juga bisa merasakan suasana historis dari restoran yang dibangun sejak dulu. Yuk, kita lihat beberapa restoran tertua di Korea Selatan yang tepatnya berada di Gangbuk!