home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Serba-serbi di Balik Jubah Baptis Pangeran George

Jumat, 25 Oktober 2013 16:16 by nessamantha | 4945 hits
Serba-serbi di Balik Jubah Baptis Pangeran George
eonline.com

DREAMERSRADIO.COM - Pangeran George muncul kehadapan publik untuk kedua kalinya pada Rabu (23/10) di St. James’ Palace untuk dibaptis. Pangeran mungil buah hati Pangeran William dan Kate Middleton ini muncul dengan memakai jubah yang terlihat seperti pakaian tradisional kerajaan, meski sebenarnya ini hanyalah sebuah replika.

Jubah Baptis Kerajaan yang asli dibuat dari renda Honiton dan dipadukan dengan satin berwarna putih ini dibuat pada tahun 1841 untuk upacara pembaptisan putri tertua Ratu Victoria, Victoria, Princess Royal. Sejak saat itu, jubah yang didesain oleh Janet Sutherland ini telah dipakai oleh lebih dari 60 anggota kerajaan di hari pembaptisan mereka.

Beberapa anggota yang memakai jubah baptis ini di antaranya adalah Raja George VI, Ratu Elizabeth II, Pangeran Charles, Pangeran William, dan Pangeran Harry. Sementara itu, anggota kerajaan yang terakhir memakai jubah baptis ini adalah Lady Louise Windsor pada tahun 2004.

Namun setelah dipakai selama berulang kali selama 167 tahun, jubah baptis asli ini sekarang sudah terlalu rapuh untuk digunakan. Akhirnya, pada tahun 2008, Ratu Elizabeth II memutuskan untuk membuat replika jubah ini. Jubah replika ini pertama kali digunakan oleh Viscount Severn, putra dari Earl dan Countess of Wessex, pada April 2008.

Juru bicara Istana mengkonfirmasi bahwa Pangeran George akan memakai jubah ini di hari istimewanya. “Pangeran George akan memakai replika Jubah Baptis Kerajaan, yang dibuat oleh Angela Kelly, penjahit pribadi Ratu Elizabeth II.”

(nes) 

Baca juga: 5 Tips Fashion Ala Girl Group K-Pop Agar Terlihat Langsing

Komentar
  • HOT !
    sebagai media komunitas hybrid yang mendukung gaya hidup sehari hari anak muda Indonesia, telah sukses menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024! Acara ini berlangsung pada Minggu, 17 November lalu di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Ramyun Korea tak dipungkiri menjadi salah satu hidangan paling digemari di seluruh dunia. Dikenal karena rasa pedas dan gurihnya, ramyun memiliki banyak variasi yang dapat dinikmati orang....
  • HOT !
    Ramyun Korea kini menjadi makanan yang tidak hanya digemari oleh orang Korea, tetapi juga orang orang di seluruh dunia, termasuk Indonesia....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)