DREAMERS.ID - Lokasi syuting drama Korea populer It's Okay to Not Be Okay tidak henti-hentinya mengejutkan penonton. Setelah penggunaan VFX untuk rumah Go Moon Young (Seo Ye Ji), rupanya bagian gerbang diambil dari sebuah kafe yang berada di kawasan Wonju, Provinsi Gangwon.
Gerbang rumah Go Moon Young yang megah dan klasik itu dibangun khusus oleh tim produksi di kawasan Sanida Bakery Cafe, yang berlokasi di Jusan, Wonju, Provinsi Gangwon. Kafe ini menyuguhkan pemandangan yang indah untuk para pengunjungnya.
Sanida Bakery Cafe terdiri dari tiga lantai, di mana lantai dasar untuk memesan makanan yang bisa kamu bawa ke lantai dua dan tiga atau rooftop. Tempat favorit tentunya bagian rooftop, di mana pengunjung bisa menikmati pemandangan hijau hutan dan juga matahari terbenam.
Baca juga: Restoran Jjamppong No. 1 dari Korea, Ebiga Jjamppong Hadir di Indonesia
Sesuai dengan namanya, Sanida Bakery Cafe menyajikan berbagai macam roti dan minuman. Mulai dari roti asin, manis, hingga pie bisa kamu coba dengan harga yang cukup terjangkau. Minuman seperti kopi, teh, dan coklat bisa menjadi teman santai yang nikmat.
Jika cuaca dingin, kamu bisa menikmati makanan dan minuman dari dalam ruangan atau area api unggun. Jika ingin lebih menyatu dengan alam, bisa duduk di bean bag maupun area semi-outdoor yang diberikan atap transparan, atau outdoor di bawah rindangnya pepohonan hutan Wonju.
Apabila kamu tertarik mengunjunginya, bisa datang ke alamat 992-12, Jusan-ri, Hojeo-myeon, Wonju-si, Gangwon-do. Sanida Bakery Cafe buka dari jam 10 pagi sampai 10 malam. Bisa nih dikunjungi setelah kamu bermain ke Sogeumsan Suspension Bridge, tempat kencan pertama Moon Kang Tae dan Seo Ye Ji.
(mth/Image source: Mango Plate)