DREAMERSRADIO.COM - Pasar Santa memang sedang sangat booming di kalangan anak muda dalam beberapa bulan terakhir ini. Terletak di bilangan Jakarta Selatan, pasar tradisional ini sudah disulap menjadi tempat nongkrong yang asik jika didatangi bersama teman-teman.
Khususnya di lantai dua, pengunjung yang datang ke pasar ini akan disuguhi oleh berbagai sajian kuliner unik dan juga lezat. Tak hanya kuliner, di sini juga terdapat beberapa toko yang menjual sepatu, baju, aksesori, bahkan tempat cukur rambut.
Untuk kulinernya, pengunjung bisa menikmati berbagai hidangan mulai dari makanan pembuka, makanan penutup, serta minuman yang menyegarkan dan segala yang manis dan asam. Nah agar tak bingung ingin membeli makanan apa saat mengunjungi Pasar Santa, berikut adalah beberapa menu yang direkomendasikan Qraved.