home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

iPhone 12 Meluncur Minggu Depan, Bocoran iPhone 13 Sudah Muncul

Jumat, 09 Oktober 2020 07:00 by fzhchyn | 1379 hits
iPhone 12 Meluncur Minggu Depan, Bocoran iPhone 13 Sudah Muncul
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Perangkat terbaru Apple, iPhone 12 baru akan resmi diluncurkan pada 13 Oktober mendatang. Namu, bocoran mengenai generasi penerusnya, iPhone 13 yang akan rilis tahun depan sudah mulai muncul.

Mengutip dari CNN, informasi yang beredar menyebut bahwa iPhone 13 akan tetap memiliki notch atau 'poni' pada bagian depan yang menampung sistem kamera TrueDepth seperti iPhone 11, X, dan iPhone 12 yang akan datang.

pic.twitter.com/p622bYO2RN

— Ice universe (@UniverseIce) October 7, 2020

Pembocor Ice Universe melalui akun Twitternya mengunggah sketsa yang memperlihatkan bahwa notch pada iPhone 13 akan lebih kecil dari iPhone 12. Meski iPhone 12 memiliki notch, nampaknya tidak semua akan berukuran sama. IPhone 12 yang berukuran 5,4 inci mungkin memiliki notch lebih kecil dari varian iPhone 12 yang lain.

Baca juga: iPhone 15 Baru Bisa Dipesan, Apple Dikabarkan Tengah Siapkan iPad Lipat!

Analis DisplaySearch, Ross Young membeberkan bahwa  iPhone 13 diprediksi akan sangat mirip dengan jajaran iPhone 12. Bahkan, dia menyebut iPhone 13 juga akan tersedia dalam empat varian seperti iPhone 12.

Sementara menurut Mac Rumor, semua model iPhone 13 juga diperkirakan memiliki teknologi integrated touch dan perusahaan China BOE Technology akan bergabung dengan LG Display dalam memproduksi layar untuk iPhone 13. Sedangkan Samsung diyakini membekali Apple dengan teknologi Y-Octa untuk semua layar iPhone 13.

Selain itu, iPhone 13 Pro mengadopsi layar ProMotion berkemampuan 120Hz dengan kecepatan refresh variabel, diakomodasi oleh teknologi layar LTPO. IPhone 13 dan iPhone 13 mini dikabarkan akan mendapatkan sensor kamera yang sama dengan iPhone 12 Pro Max. Sedangkan ukuran sensor dari kedua model Pro akan meningkat. Artinya, akan ada peningkatan kamera yang signifikan pada semua model.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
     Get Ready for Dreamers Festival 2024! Untuk pertama kalinya, acara perayaan dan gathering komunitas terbesar tahunan dari ini akan hadir di Bandung. So, catat tanggalnya karena Dreamers Festival tahun ini akan diadakan di Braga City Walk pada Sabtu, 14 Desember....
  • HOT !
    sebagai media komunitas hybrid yang mendukung gaya hidup sehari hari anak muda Indonesia, telah sukses menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024! Acara ini berlangsung pada Minggu, 17 November lalu di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)