home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Manjakan Matamu dengan Pemandangan Indah Bunga Conola di Jeju

Minggu, 17 Maret 2019 13:01 by Fikriah | 2042 hits
Manjakan Matamu dengan Pemandangan Indah Bunga Conola di Jeju
Image source : visitjeju.net

DREAMERS.ID - Bagi kamu para pecinta bunga, tentunya tidak boleh melewatkan destinasi liburan di Korea Selatan yang satu ini. Tempat ini dijamin bikin kamu jatuh cinta dengan pemandangan bunganya yang indah.

Area Budidaya Bunga Canola, merupakan area dengan hamparan luas bunga conola berwarna kuning cerah yang dijamin dapat memanjakan matamu. Area Budidaya ini berada di sekitar Gunung Sabangsan dan berdekatan dengan pantai Handam, Aewol, Pulau Jeju

Kamu dapat menikmati keindahan ini pada musim semi, tepatnya bulan Maret dan awal April. Selain itu, pada bulan April terdapat event bunga paling terkenal di area ini, yaitu Jeju Canola Flower Festival yang bisa diikuti oleh pengunjung.

Baca juga: Yeay, Wisata ke Pulau Jeju Kini Bebas Tanpa Visa!

Jika kamu berkesempatan untuk mengunjungi Jeju tidak salahnya mengikuti Canola Flower Festival. Pasalnya, akses untuk ke lokasi terbilang mudah dan murah. Kamu cukup menumpang bus tujuan Terminal Jeju yang ada di Bandara Internasional Jeju. Setelah itu, naik bus lagi menuju Beonyeong-ro, Pyeoseon. Fyi, bus itu gratis selama festival berlangsung.

Area Budidaya Bunga Canola ini juga dimanfaatkan oleh para pengunjung yang memiliki hobi fotografi untuk memotret momen ataupun pemandangan yang menakjubkan. Tentunya berfoto di tempat ini akan membuat feed instagram-mu terlihat menaarik. Selain itu, kamu juga bisa mencoba hiking atau bersepeda.

Apa tertarik untuk mengunjunginya, Dreamers?

(fnj)

Komentar
  • HOT !
     Get Ready for Dreamers Festival 2024! Untuk pertama kalinya, acara perayaan dan gathering komunitas terbesar tahunan dari ini akan hadir di Bandung. So, catat tanggalnya karena Dreamers Festival tahun ini akan diadakan di Braga City Walk pada Sabtu, 14 Desember....
  • HOT !
    sebagai media komunitas hybrid yang mendukung gaya hidup sehari hari anak muda Indonesia, telah sukses menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024! Acara ini berlangsung pada Minggu, 17 November lalu di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)