home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Google Sedang Kembangkan Sistem Operasi Baru, Bakal Gantikan Android?

Jumat, 25 Januari 2019 12:56 by fzhchyn | 2509 hits
Google Sedang Kembangkan Sistem Operasi Baru, Bakal Gantikan Android?
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Kabar Google yang tengah mengembangkan sistem operasi (OS) baru memang sudah cukup lama terdengar. Baru-baru ini, diketahui bahwa Google menggaet Bill Stevenson, salah satu veteran yang mengembangkan MacOS Apple untuk membantu mengembangkan OS barunya itu.

Fuchsia adalah OS baru yang tengah dikembangkan Google. Rencananya, OS baru ini akan mengeser sistem operasi Android untuk ponsel dan Chrome untuk produk laptop mereka. Google bercita-cita membuat Fuschia yang menyatukan sistem operasi untuk dua perangkat berbeda itu. Sehingga, Fuchsia bisa berjalan baik di smartphone maupun laptop. 

Melansir dari CNN, Fuchsia juga diharapkan bisa berjalan pada perangkat speaker cerdas (smart speaker). Bahkan menurut beberapa laporan, Google bakal menempatkan Fuchsia untuk smartspeaker sebelum ditempatkan di smartphone ataupun laptop. 

Meski sudah banyak diberitakan, namun Google belum mengakui keberadaan Fuchsia. Google juga tak mencegah bocoran- bocoran soal sistem operasi itu di internet yang sudah mulai ramai sejak 2016. 

Baca juga: Bocorkan Data Pengguna, Facebook dan Netflix Didenda 82,5 Miliar Oleh Korea Selatan

Stevenson sendiri merupakan insinyur yang telah bekerja untuk Apple selama 14 tahun. Ia akan bergabung dengan Google pada Februari mendatang seperti tertulis dalam tulisan yang diposkan di LinkedIn pria ini. "Saya sangat senang untuk memberitahukan kalau Februari mendatang saya akan bergabung dengan Google dan membantu mengembangkan sistem operasi baru yang dinamakan Fuchsia ke pasar," mengutip 9to5Google

Pada pertengahan tahun lalu, sebuah laporan menyebut Google butuh tiga tahun lagi agar siap untuk meluncurkan speaker cerdas Fuchsia. Selain itu diperkirakan butuh tambahan dua tahun lagi untuk membawa sistem operasi baru itu ke smartphone dan laptop. 

Google nampaknya memang tengah bersiap untuk menggeser Android di masa depan. Bulan lalu mereka merilis versi stabil dari perangkat pengembangan aplikasi anyarnya, Flutter. Dengan perangkat ini, pengembang bisa membangun aplikasi yang bisa berjalan di Android, iOS, dan Fuchsia. 

Selain itu, bocoran lain menyebut kalau aplikasi Android nantinya bisa berjalan di platform Fuchsia. Dengan demikian Google berusaha menjaga agar transisi dari Android ke Fuchsia berjalan semulus mungkin. 

(fzh)

Komentar
  • HOT !
     Get Ready for Dreamers Festival 2024! Untuk pertama kalinya, acara perayaan dan gathering komunitas terbesar tahunan dari ini akan hadir di Bandung. So, catat tanggalnya karena Dreamers Festival tahun ini akan diadakan di Braga City Walk pada Sabtu, 14 Desember....
  • HOT !
    sebagai media komunitas hybrid yang mendukung gaya hidup sehari hari anak muda Indonesia, telah sukses menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024! Acara ini berlangsung pada Minggu, 17 November lalu di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)