home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

DC Comics Super Heroes Cafe, Kafe Unik Bagi Pecinta Karakter Super Hero

Jumat, 28 Agustus 2015 23:00 by fzhchyn | 11652 hits
DC Comics Super Heroes Cafe, Kafe Unik Bagi Pecinta Karakter Super Hero
Image source: odditycentr

DREAMERSRADIO.COM - JT Network, sebuah perusahaan yang memiliki jaringan toko ritel DC Comics berlisensi di seluruh Asia, kini telah melebarkan sayap ke bisnis restoran. Khususnya di Malaysia, mereka telah membuka dua kafe bertema superhero untuk para penggemarnya di negara tersebut. Sementara di Singapura, ‘DC Comics Super Heroes Cafe’ baru akan dibuka pada 1 September mendatang.


Image source: odditycentral.com

Mulai dari desain interior sampai menu makanan dan minuman yang disajikan di kafe ini memiliki sentuhan identitas para super hero, seperti Batman, Superman, Wonder Woman, The Flash, Green Lantern dan member Justice League lainnya.


Image source: odditycentral.com

Beberapa menu yang disajikan adalah Aquaman Justice Jumbo Prawn Cocktail, Superman of Steel BBQ Chicken Burrito, Dark Knight Mini Wagyu Beef Burger yang memiliki logo ikonik Batman hitam di atas rotinya.


Image source: odditycentral.com

Banyak minuman dan hidangan lainnya yang menggunakan logo seperti Batman branded waffles, Superman pancakes, Wonder Woman turkey rolls, Batman pizzas, latte dengan simbol Superman and Green Lantern, and banyak lagi.

Ada juga ‘Dark Knight’ coffee blend yang menggunakan biji kopi Arabica terbaik dari Indonesia, Ethiopia, dan Amerika Selatan, seperti dilansir Oddity Central.


Image source: odditycentral.com

Jika berkesempatan mengunjungi negara Malaysia, kafe ini bisa ditemukan di Little Red Cube dan Sunway Putra Mall. Sedangkan di Singapura akan dibukan di The Shoppers di Marina Sands Bay.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    KK Entertainment Indonesia, sebuah organisasi yang berdedikasi untuk menjembatani budaya Korea dan Indonesia, dengan bangga menghadirkan ajang kompetisi Dance spektakuler, "KK POP POWER STAGE Dance Competition"....
  • HOT !
    Selain penampilannya yang ikonik, outfit yang dikenakan oleh G Dragon dalam upacara penghargaan MAMA Awards 2024 pada 23 November di Kyocera Dome di Osaka, Jepang, juga menarik perhatian....
  • HOT !
      Para pecinta budaya pop di Indonesia akan kembali dimanjakan dengan kehadiran wondrful Indonesia Comic Con 2024! Acara yang diselenggarakan pada 9 10 November 2024 di Jakarta Convention Center oleh Panorama Media ini sangat dinantikan. Dengan dukungan utama dari wondr by BNI, wondrful ICC tahun ini siap menghadirkan pengalaman unik yang memadukan budaya pop lokal dan internasional....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Nurina96
Cast : Cho Kyuhyun, Lee Haneul, Kim Ryeowook, Member Super Junior

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)