Buah kelapa muda memang paling segar jika dinikmati ketika cuaca panas. Selain airnya yang segarm daging buahnya juga bisa kamu hidangkan. Salah satu menu yang tersedia adalah Puding Kelapa Thailand yang terkenal segar.
Penduduk wilayah tropis Asia Tenggara tentu sangat beruntung. Walaupun cuaca panas, tanahnya dipenuhi tanaman minuman alami nan menyegarkan, seperti kelapa. Nyatanya, kelapa mengandung banyak nilai gizi, seperti sitokinin, protein, sedikit lemak, mineral, karbohidrat, dan berbagai vitamin (C dan B kompleks).
Uniknya, minuman tersebut juga bisa diolah menjadi berbagai dessert yang nikmat. Olahan yang umum merupakan nata de coco yakni air kelapa yang difermentasikan. Tetapi ada cara yang lebih sederhana untuk menikmati kesegaran buah kelapa.
Kong Fook Sin, Kepala Chef di May Star Restaurant, membagikan tips dan resepnya untuk membuat sajian buah kelapa yang kenyal dan segar. Inilah Puding Kelapa Thailand, puding dalam batok kelapa yang disajikan dingin sampai ke daging kelapa dan batoknya, menyegarkan tenggorokan bahkan sampai perut.
Baca juga: akmu
“Kita pakai air kelapa untuk pudingnya. Impor kelapa dari Thailand karena kelapanya ada rasa pandan dan lebih manis,” ungkapnya.Cara membuatnya cukup mudah, air kelapa dicampur dengan agar-agar dan santan. Tidak usah diberi tambahan pemanis, karena manisnya alami dari air kelapa. Olah seperti membuat puding biasa kemudian dinginkan di dalam freezer selama dua jam bersama batok kelapanya.
Puding disendok dari dalam batok, bersamaan dengan daging kelapa yang masih menempel. Amat kenyal, segar, dan manisnya pas. Nikmat sekali apalagi jika disantap di siang hari.