home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Penampakan Smartphone Layar Gulung LG Rollable yang Siap Meluncur Tahun Ini

Rabu, 13 Januari 2021 23:00 by fzhchyn | 1219 hits
Penampakan Smartphone Layar Gulung LG Rollable yang Siap Meluncur Tahun Ini
Dreamers.id

DREAMERS.ID - LG akhirnya menunjukkan penampilan perdana ponsel layar gulungnya, yang disebut LG Rollable. Teaser tersebut ditampilkan dalam ajang Consumer Electronics Show 2021 pada Selasa (12/1) waktu setempat.

Dalam video berdurasi 5 detik itu, nampak seorang pengguna memegang ponsel saat layarnya naik sekitar 5 cm seolah-olah secara ajaib, meningkatkan layar 6,8 inci menjadi 7,4 inci. Layar kemudian menyusut kembali ke ukuran aslinya.

Ikatakan bahwa LG akan memperkenalkan ponsel barunya itu pada acara terpisah di paruh pertama tahun ini. Sebelumnya, Oppo China sudah mengungkap handset serupa pada November lalu, tetapi LG diperkirakan akan meluncurkannya terlebih dahulu.

Phone Arena memperkirakan ponsel ini akan melakukan debut internasionalnya pada bulan Maret. Sementara menurut Nikkei Asia, juru bicara LG mengonfirmasi bahwa perangkat tersebut akan dirilis tahun ini. “LG Rollable memang akan dijual akhir tahun ini,” ujar juru bicara yang tidak disebutkan namanya itu.

Baca juga: LG Luncurkan Laptop Edisi Terbatas NewJeans Seharga Rp 32 Juta

Perangkat ini akan menggunakan layar OLED yang dikembangkan BOE. LG Rollable memiliki apa yang disebut perusahaan sebagai "layar resizable yang unik" yang membentang dari sebuah telepon menjadi layar tablet kecil. Layar bergeser masuk dan keluar dari tempatnya untuk menyediakan area layar yang lebih besar.

"Manajemen kami ingin menunjukkan bahwa ini adalah produk nyata, karena ada banyak rumor seputar ponsel yang dapat digulung. Dan karena dipamerkan di CES 2021, saya tahu itu akan diluncurkan tahun ini,” kata juru bicara, mengutip Tempo.

The Verge melaporkan, LG pertama kali mulai mengerjakan Rollable sebagai bagian dari eksperimen "Explorer Project" perusahaan. Merek asal Korea Selatan ini telah menggunakan proyek ini sebelumnya untuk LG Wing, dengan desain berputar dan dua layar OLED.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)