home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

5 Produk Kecantikan Untuk Kulit Wajah Lebih Sehat

Senin, 30 November 2020 14:30 by SartikaF | 681 hits
5 Produk Kecantikan Untuk Kulit Wajah Lebih Sehat
Image source: Youtube

DREAMERS.ID - Setiap wanita maupun pria pasti ingin sekali memiliki kulit wajah yang sehat. Namun terlalu banyak produk kecantikan bisa memicu timbulnya jerawat di wajah dan membuat kulit wajah menjadi iritasi.

Tak sedikit juga yang berpikir bahwa produk kecantikan mahal dapat membuat wajah menjadi sehat dan cerah. Eitss, tenang saja, Dreamers. Kamu bisa lho mencoba perawatan kulit wajah yang murah ini di rumah saja

Mengutip dari Timesofindia via Liputan6, berikut ada 5 produk yang bisa kamu gunakan untuk mendapatkan kulit yang cerah dan sehat.

1. Pembersih yang lembut

Salah satu langkah terpenting untuk mendapatkan kulit yang sehat adalah dengan membersihkan wajah kamu. Alih-alih menggunakan pembersih wajah yang mewah, cara yang terbaik adalah menggunakan pembersih yang lembut.

Cari kata kunci seperti ‘pH seimbang, bebas sulfta dan bebas sabun’ yang lembut untuk kulit kamu. Bersihkanlah wajah kamu sebelum tidur maka dapat membantu memperbaiki kulit wajah-mu di malam hari. Rutinitas ini sangatlah sederhana namun hasil yang didapatkan akan bagus.

2. Gunakan pelembab

Pilihlah pelembab yang sesuai dengan jenis kulit wajah kamu. Orang dengan kulit wajah kering membutuhkan pelembab yang lebih tebal atau lebih menghidrasi. Orang dengan kulit berminyak harus memilih yang ringan dan bebas minyak.

Baca juga: Giliran Mirror Skin Jadi Tren di Korea, Begini Step Skincare-nya

Untuk kulit sensitif, pilih pelembab yang bebas alkohol dan pewangi untuk mencegah timbulnya jerawat dan noda. Sebaiknya oleskan pelembab pada wajah dua kali sehari, pada pagi hari dan malam hari.

3. Sunscreen

Sebagian besar kerusakan kulit wajah disebabkan sinar matahari yang berbahaya. Oleh karena itu sunscreen menjadi salah satu produk perawatan kulit yang paling penting. Carilah sunscreen dengan SPF antara 30 dan 50 pastikan kamu mengaplikasikannya setiap hari saat ada ataupun tidak ada aktivitas.

4. Eksfoliator

Kotoran yang terkumpul di kulit dapat menyebabkan sel kulit mati menumpuk dan jerawat. Meskipun ada masanya kulit melepas sel mati secara alami, namun itu tidak maksimal. Sehingga ada baiknya dibantu dengan eksfoliator atau scrub muka yang sesuai jenis kulit. Cukup gunakan 2x seminggu, atau sesuaikan dengan kondisi kulitmu.

5. Produk anti penuaan

Selain usia, kulit juga bisa menua karena inar matahari, debu dan polusi. Sedikit ciri kulit rusak dan menua adalah munculnya garis halus, flek hitam hingga tekstur kulit yang tidak rata. Untuk itu, ada baiknya menggunakan produk anti aging sedini mungkin jika sudah memasuki usia 20an.

Selain itu, juga bisa menggunakan serum yang dapat membantu mengatasi masalah tersebut. Kandungan seperti vitamin C dan retinol dapat membantu memperbaiki tekstur kulit secara keseluruhan.

(srtk)

Komentar
  • HOT !
    Dreamers Radio kembali kedatangan Cosplayer keren untuk membagikan pengalaman mereka selama menekuni hobi cosplay sebagai karakter anime Jepang....
  • HOT !
    Brand K beauty inovatif UIQ resmi diluncurkan di Indonesia melalui acara ‘UIQ Universe in Jakarta: RIIZE Fansign Event & Beauty Talk Show’ yang penuh keseruan di Sky Garden Lippo Mall Puri pada 1 September 2024 lalu....
  • HOT !
    Kesadaran masyarakat untuk berinvestasi semakin meningkat, karena dinilai dapat membantu mengelola keuangan yang baik dan sehat. Sebagai solusi atas tingginya minat tersebut, PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) terus berinovasi menyediakan kemudahan akses kepada nasabah dan masyarakat kepada berbagai pilihan investasi digital, sejalan dengan inisiatif #GetWealthSoon....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : natadecocoo
Cast : Chanyeol Park, OC, Byun Baekhyun, EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)