Daerah yang dulunya adalah perkampungan yang kumuh lalu diubah menjadi daerah yang artistik yang sekarang dikenal sebagai Desa Mural HaengGung-Dong. Yang menarik dari desa ini adalah, setiap mural yang ada di desa ini memiliki cerita yang berbeda untuk disampaikan.
Nama jalannya diambil langsung dari frase-frase indah bahasa Korea, yaitu Cheoumachim-gil (jalan awal pagi hari), Saranghada-gil (jalan cinta), dan Haengbokha-gil (jalan kebahagiaan) yang tentu saja membuat para pengunjung merasa bersemangat saat berjalan-jalan di desa ini.
Desa Mural HaengGung-Dong ini berada di Suwon. Dari halte bus di Stasiun Suwon, kalian naik bus 82-1 dan turun di Jangan-dong.