home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Siapa Bilang Stasiun Tak Bisa Jadi Lokasi Wisata? Kereta di Korsel Ini Justru Jadi Buruan Turis!

Rabu, 22 Maret 2017 12:50 by reinasoebisono | 3193 hits
Siapa Bilang Stasiun Tak Bisa Jadi Lokasi Wisata? Kereta di Korsel Ini Justru Jadi Buruan Turis!
Image source: CNN

DREAMERS.ID - Meski masih dingin, musim semi sudah mulai menghampiri negeri ginseng, Korea Selatan. Dan yang jadi daya tarik tentu saja mekarnya bunga-bunga cantik berwarna pink di penjuru negeri. Namun ada satu lokasi unik yang jadi destinasi favorit warga dan turis di sana.

Stasiun Gyeonghwa mungkin hanya stasiun kereta kecil di daerah Gyeongsangnam, namun lokasi ini selalu ramai dipenuhi fotografer amatir dan turis bahkan dari mancanegara. Dulunya, stasiun ini adalah stasiun aktif, namun dihentikan pada tahun 2015.


Sebelumnya, kereta akan berhenti sepanjang Jinhae Gunhangje Festival. Ternyata, yang jadi buruan orang ke stasiun ini adalah pemandangan cantik dari pohon-pohon cherry saat musim semi sepanjang stasiun. Melansir Visit Korea, rel sepanjang 800 meter ini dihiasi bunga-bunga yang berterbangan.

Baca juga: Bekas Kediaman Presiden Korsel Cheong Wa Dae Semakin Ramai Dikunjungi Wisatawan

Aktivitas alam yang biasa dimulai sejak April ini akan dipenuhi oleh kilatan flash dari kamera pengunjung ketika kereta perlahan mulai mendekati stasiun. Fyi, stasiun Gyeonghwa ini masuk satu dari tiga tempat terbaik di Jinhae untuk mengabadikan momen musim semi di Korea Selatan.

Stasiun Gyeonghwa ini juga ternyata sering jadi lokasi syuting film atau drama Korea, lho. Sebut saja film ‘Boy Goes to Heaven’ di tahun 2005 dan drama yang dibintangi oleh Han Hyo Joo tahun 2006 ‘Spring Waltz’.

Dan jangan terlalu mengkhawatirkan peluang terjadi kecelakaan. Karena meski stasiun ini terbuka, kereta akan berjalan sangat pelan di area ini, serta masyarakat juga pengunjung di sana memiliki kesadaran tinggi akan keselamatan mereka masing-masing. 

(rei/image: Visit Korea)

Komentar
  • HOT !
    Rumah mode mewah asal Italia, Prada, mengumumkan pada 19 Desember bahwa mereka telah memilih aktor Kim Soo Hyun sebagai brand ambassador barunya....
  • HOT !
    Shafeera, Ceci, dan Kai Liaa membocorkan budget yang mereka keluarkan untuk menjadi seorang cosplayer saat tampil dalam acara 'JPOP VAGANZA 2024' di Mangga Dua Square pada 17 November lalu....
  • HOT !
    Prada semakin merambah ke Korea Selatan, dengan menambahkan aktor Byeon Woo Seok ke dalam daftar brand ambassador nya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : hyunri16
Cast : Kyuhyun Yoona Yonghwa Seohyun Eunhyuk Taeyeon Yuri Minho

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)