home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Tidak Bisa Sembarang Pesan! Para Artis Harus Menerima Undangan Jika Ingin Konser di Tokyo Dome

Senin, 03 April 2023 18:27 by Rie127 | 3704 hits
Tidak Bisa Sembarang Pesan! Para Artis Harus Menerima Undangan Jika Ingin Konser di Tokyo Dome
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Baru-baru ini, girl grup aespa mengumumkan akan menggelar konser di Tokyo Dome, ini menandai aespa sebagai girl grup rookie sekaligus artis luar tercepat yang dapat menggelar konser di salah satu stadion terbesar di Jepang tersebut.

Tokyo Dome merupakan salah satu stadion kubah terbesar di Jepang dengan kapasitas 50.000 orang. Tempat ini tidak hanya digunakan untuk kompetisi olahraga saja, namun juga event dan juga konser artis lokal maupun mancanegara.

Namun dilansir dari Kpophit, untuk menggelar konser pertama kali di Tokyo Dome, para artis harus menerima undangan terlebih dahulu. Mereka tidak bisa memesan tempat begitu saja. Adapun beberapa syarat, yaitu artis tersebut harus memiliki tingkat kesuksesan tertentu di pasar Jepang.

Tokyo Dome bahkan juga dijuluki sebagai katedral, impian para seniman asing saat melebarkan sayapnya di negeri bunga sakura. Hingga saat ini baru tercatat sekitar 15 artis K-Pop yang pernah diundang untuk menggelar konser di Tokyo Dome.

Deretan artis tersebut adalah, TVXQ yang sudah langganan konser di Tokyo Dome sejak 2009, JYJ, Super Junior, BIGBANG, KARA menjadikan girl grup K-Pop pertama yang konser di Tokyo Dome pada tahun 2013, 2PM, SNSD, SHINEE, EXO, G-DRAGON, BTS, TWICE, BLACKPINK, SEVENTEEN dan NCT 127

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    KK Entertainment Indonesia, sebuah organisasi yang berdedikasi untuk menjembatani budaya Korea dan Indonesia, dengan bangga menghadirkan ajang kompetisi Dance spektakuler, "KK POP POWER STAGE Dance Competition"....
  • HOT !
    Selain penampilannya yang ikonik, outfit yang dikenakan oleh G Dragon dalam upacara penghargaan MAMA Awards 2024 pada 23 November di Kyocera Dome di Osaka, Jepang, juga menarik perhatian....
  • HOT !
      Para pecinta budaya pop di Indonesia akan kembali dimanjakan dengan kehadiran wondrful Indonesia Comic Con 2024! Acara yang diselenggarakan pada 9 10 November 2024 di Jakarta Convention Center oleh Panorama Media ini sangat dinantikan. Dengan dukungan utama dari wondr by BNI, wondrful ICC tahun ini siap menghadirkan pengalaman unik yang memadukan budaya pop lokal dan internasional....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : alfykmn
Cast : D.O, Kai, Sehun, Luhan, EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)