home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Samsung Dikabarkan Rilis 5 Ponsel Lipat di Tahun 2021

Selasa, 01 Desember 2020 07:00 by RandyW | 948 hits
Samsung Dikabarkan Rilis 5 Ponsel Lipat di Tahun 2021
Image Source: DroidLime

DREAMERS.ID - Ponsel lipat merupakan jenis smartphone dengan teknologi terkini. Ponsel lipat ini juga tergolong masih baru dan kembali dipopulerkan oleh brand Samsung dari Korea Selatan.

Walau sudah merilis tiga jenis sebelumnya, namun tidak membuat Samsung berhenti untuk mengembangkan teknologi dan memproduksi ponsel lipat. Kabarnya, produsen eletronik negeri ginseng tersebut akan menyediakan 5 ponsel lipat di tahun 2021.

Melansir dari The Elec via Kompas, ponsel lipat terbaru Samsung pada 2021 yang akan disiapkan adalah penerus dari Galaxy Flip dan Galaxy Z Fold. Kemudian ada tiga jenis smartphone lipat baru yang akan ditambahkan.

Baca juga: TXT Umumkan Rilis Lagu Kolaborasi dengan Samsung 'Open Always Wins'

Belum diketahui pasti seri apa yang disiapkan. Kabarnya, kemungkinan ponsel yang diproduksi adalah Galaxy Z Fold 3 yang akan menggantikan seri Galaxy Note.

Sekedar bocoran, Samsung Galaxy Z Fold 3 akan diperkenalkan pada pertengahan bulan Juni 2021. Selain itu, kemungkinan lain Samsung akan memproduksi Galaxy Z Flip 2, penerus dari Galaxy Flip.

Untuk Galaxy Z Flip akan diproduksi dengan model baru, dan disinyalir akan dijual dengan harga yang lebih murah dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Diperkirakan untuk harga dari Galaxy Z Flip dibanderol dengan harga dibawah USD 1.500 atau senilai Rp 21 juta.

(rnd)

Komentar
  • HOT !
    Rumah mode mewah asal Italia, Prada, mengumumkan pada 19 Desember bahwa mereka telah memilih aktor Kim Soo Hyun sebagai brand ambassador barunya....
  • HOT !
    Shafeera, Ceci, dan Kai Liaa membocorkan budget yang mereka keluarkan untuk menjadi seorang cosplayer saat tampil dalam acara 'JPOP VAGANZA 2024' di Mangga Dua Square pada 17 November lalu....
  • HOT !
    Prada semakin merambah ke Korea Selatan, dengan menambahkan aktor Byeon Woo Seok ke dalam daftar brand ambassador nya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : hyunri16
Cast : Kyuhyun Yoona Yonghwa Seohyun Eunhyuk Taeyeon Yuri Minho

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)