home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Starfield Library, Perpustakaan Hits Lokasi Syuting Drama Record of Youth

Kamis, 17 September 2020 15:10 by bonita99 | 2521 hits
Starfield Library, Perpustakaan Hits Lokasi Syuting Drama Record of Youth
Image source: tvN

DREAMERS.ID - Starfield Library merupakan perpustakaan besar dan populer karena berada di tengah pusat perbelanjaan COEX Mall. Selalu ramai akan pengunjung yang datang untuk sekedar membaca atau berfoto sebab tempatnya sangat Instagram-able.

Perpustakaan ini pun langganan menjadi lokasi syuting sejumlah drama Korea, dan kembali mecuri perhatikan karena muncul dalam salah satu adegan drama Record of Youth. Starfield Library menjadi destinasi wisata bagi pecinta buku, selain itu pengunjung juga bisa berbelanja di mal.

Starfield Library memiliki area seluas 2.800 meter persegi, dan dua lantai yang terbuka untuk umum. Mempunyai 3 buah rak buku raksasa dengan tinggi mencapai 13 meter dengan koleksi lebih dari 50 ribu judul buku, dan lebih dari 600 judul majalah Korea.

Terdapat juga koleksi buku-buku internasional dengan bahasa Inggris. Di sini pun sudah dilengkapi dengan berbagai genre buku seperti humaniora, ekonomi, hobi, dan lain-lain. Tersedia juga iPad yang dapat digunakan untuk membaca e-book. 

Interiornya didominasi dengan warna coklat dan emas serta dilengkapi dengan hiasan berbentuk bintang, sehingga memberi kesan yang classy dan elegan. Kamu bisa membaca langsung di sini dengan nyaman, karena sediakan tempat duduk mulai dari sofa, kursi panjang beserta meja, ataupun kursi perorangan.

Kamu bahkan diperbolehkan membawa minuman dan makanan asal tidak berantakan dan membuang sampah pada tempatnya. Duduk berjam-jam sambil mengerjakan tugas kuliah maupun kantor diperbolehkan karena ada fasilitas WiFi gratis.

Jika nanti virus corona sudah pergi dan berminat berkunjung, Starfield Library buka setiap hari dari pukul 10:30-22:00. Beralamat di Yeongdong-daero, Gangnam-gu, Seoul. Bisa naik subway turun di Stasiun Samseong, Line 2, Exit 5,6.

(bnt)

Komentar
  • HOT !
     Bersiaplah, para penggemar anime, karena Anime Festival Asia (AFA) akan kembali hadir di Jakarta pada 6 – 8 Juni 2025. Ini menandai edisi ke‑9 dari perayaan budaya pop Jepang terbesar dan paling bergengsi di Asia Tenggara yang digelar di Indonesia!...
  • HOT !
    Dreamers Festival 2024 is back! Acara perayaan dan gathering komunitas terbesar tahunan dari ini akan hadir di Braga City Walk, Bandung pada Sabtu, 14 Desember. Mengingat ini adalah Dreamers Festival pertama di Kota Bandung, pastinya akan ada banyak keseruan menanti....
  • HOT !
    sebagai media komunitas hybrid yang mendukung gaya hidup sehari hari anak muda Indonesia, telah sukses menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024! Acara ini berlangsung pada Minggu, 17 November lalu di Mangga Dua Square....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)