Festival ini sudah menebar virus ke seluruh dunia bahkan Indonesia. Perayaan ini mengisnpirasi beberapa acara lari dan banyak dijual bubuk Holinya, namun tidak banyak yang tahu makna di balik hura-hura penuh warna tersebut.
Holi adalah tradisi asal India kuno yang merayakan kemenangan karena terhindar dari hasutan setan. Festival ini biasanya diawali dengan api unggun Holika pada malam hari sebelum besok paginya semua orang menebar bubuk berwarna dan senjata air. Perayaan ini juga bermakna jika semua orang sama, tidak ada yang kalah atau menang dalam sebuah permainan yang adil.
(rei)