home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Kenalan dengan Why Style, Brand Fashion Kacamata Milik Yesung Super Junior

Kamis, 07 Mei 2015 14:26 by citra09 | 17273 hits
Kenalan dengan Why Style, Brand Fashion Kacamata Milik Yesung Super Junior
Image source: worldyeonye

DREAMERSRADIO.COM - Tak hanya sebagai idola K-Pop yang kini dikenal di seluruh dunia, Super Junior juga dikenal dengan para membernya yang memiliki bisnis sampingan, salah satunya adalah Yesung, member yang dikenal sebagai idola K-Pop paling cerdas di bidang bisnis properti.

Tak hanya itu, Yesung pun kini telah memiliki brand fashion yang diluncurkannya sendiri, yaitu ‘Why Style’. ‘Why Style’ sendiri merupakan salah satu mimpi Yesung untuk membahagiakan sang ayah, yang akhirnya terwujud setelah bekerja keras sebagai member Super Junior.


Image source: xueanna.wordpress.com

Dari mulai desain logo, produk, hingga interior toko, semuanya ternyata didesain sendiri oleh Yesung. Diluncurkan pertama kali di awal tahun 2012, ‘Why Style’ menjual berbagai aksesoris untuk mata, seperti kacamata hingga lensa kontak.


Image source: xueanna.wordpress.com

Produk kacamata ini pun juga sering digunakan oleh member Super Junior lainnya, seperti Donghae, Heechul, hingga Eunhyuk. Super Junior  juga memakainya saat mempromosikan lagu ‘Spy’.


Image source: Instagram.com/whystyleofficial

Tak hanya Super Junior saja, beberapa seleb dan idola K-Pop, seperti Girl's Day, EXO, SNSD, Lee Jun Ki, dan lainnya juga pernah mengenakan kacamata dari Why Style ini lho. Meski mengutamakan produk kacamata, ‘Why Style’ ini juga menjual aksesoris lainnya, mulai dari gelang hingga t-shirt.



Image source: Onehallyu.com

Baca juga: Yesung Sajikan Genre Baru dalam Comeback Solo 'It's Complicated'

Dikelola oleh ayah Yesung, store ‘Why Style’ yang terletak di Myeongdong, Seoul dekat Lotte Young Plaza dan outlet-outlet brand fashion lainnya. Harga untuk setiap produknya pun berbeda-beda dan bagi kamu yang ingin membeli, sepertinya harus menyiapkan ongkos yang cukup besar.


Image source: Trazy.com

Untuk kacamata hitam atau sunglassesnya berharga mulai dari 100 ribu won atau Rp 1,2 juta hingga 500 ribu won atau sekitar Rp 5 juta. Sementara untuk kacamata biasa berharga mulai dari Rp 1 juta hingga Rp 4 juta.

FYI, Yesung pada awal Mei lalu juga telah membuka pop up storenya di Jakarta. Adik Yesung, Kim Jongjin pun datang langsung untuk melayani para pelanggan yang datang.

(ctr)

Komentar
  • HOT !
     DREAMERS.id bersiap untuk menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024 akhir pekan ini! Acara yang disuguhkan untuk komunitas dan pecinta budaya Jepang ini akan berlangsung pada hari Minggu, 17 November di Mangga Dua Square....
  • HOT !
    Airbnb bekerja sama dengan SEVENTEEN untuk memberikan kesempatan istimewa bagi para penggemar merasakan sensasi masuk ke dalam dunia musik mereka. ...
  • HOT !
    Calvin Klein telah mengumumkan NewJeans sebagai Global Ambassador terbarunya. Pada 25 September, merek pakaian Amerika itu memperkenalkan bagian terakhir dari kampanye 24 Fall dengan lima member NewJeans....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)