home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Yoo Ah In Jadi Aktor Asia Pertama yang Terpilih Sebagai Model Global Brand Fashion Diesel

Senin, 24 September 2018 16:00 by fzhchyn | 1998 hits
Yoo Ah In Jadi Aktor Asia Pertama yang Terpilih Sebagai Model Global Brand Fashion Diesel
Image source: Weibo

DREAMERS.ID - Reputasi Yoo Ah In di dunia fashion semakin tak diragukan lagi. Pria 31 tahun ini baru saja terpilih sebagai aktor Asia pertama yang menjadi model global untuk salah satu brand fashion ternama, Diesel.

Pada 20 September lalu, Yoo Ah In menghadiri kampanye Diesel ‘Ha(u)te Couture’ di Shanghai, China sebagai perwakilan Asia. Ia telah menjadi aktor Asia pertama yang dipilih sebagai model global untuk brand asal Italia tersebut.

Dikatakan bahwa Diesel telah mendekati Yoo Ah In untuk sebuah kolaborasi karena merasa orisinalitasnya sebagai seorang aktor dan artis, serta keberaniannya dalam menghadapi kritik dan semangat perlawanannya yang unik sangat sesuai dengan citra merek.

Baca juga: Film Yoo Ah In dan Lee Byung Hun Dikabarkan Tayang di Bioskop

Yoo Ah In bertemu dengan para bintang lainnya, seperti Nicki Minaj, Gucci Mane, dan Bella Throne untuk melakukan pemotretan dan syuting video kampanye untuk koleksi terbatas ‘Ha(u)te Couture’.

Renzo Rosso, pendiri Diesel sekaligus pimpinan OTB Group mengatakan, “Yoo Ah In memiliki visinya sendiri sebagai seorang artis. Kami percaya bahwa upaya merek kami untuk menyatukan filosofi fashion dan kehidupan akan menghasilkan desain yang lebih baik dan lebih bebas melalui pekerjaan kami dengan Yoo Ah In.”

Sementara sang aktor mengungkapkan, “Aku percaya pesan dari kampanye ini adalah untuk mencoba dan menjadi pengaruh yang positif terhadap dunia. Fashion adalah cara untuk berkomunikasi dengan orang lain, dan aku harap melalui merek yang familiar dan berpengaruh ini, aku akan dapat terus bertukar cerita nyata dengan publik.”

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Dreamers Festival 2024 is back! Acara perayaan dan gathering komunitas terbesar tahunan dari ini akan hadir di Braga City Walk, Bandung pada Sabtu, 14 Desember. Mengingat ini adalah Dreamers Festival pertama di Kota Bandung, pastinya akan ada banyak keseruan menanti....
  • HOT !
    Byeon Woo Seok Seok telah dipilih sebagai brand ambassador baru Cartier. Merek jam tangan dan perhiasan mewah Prancis itu mengumumkan bergabungnya sang aktor sebagai duta pada 22 November....
  • HOT !
    Ramyun Korea tak dipungkiri menjadi salah satu hidangan paling digemari di seluruh dunia. Dikenal karena rasa pedas dan gurihnya, ramyun memiliki banyak variasi yang dapat dinikmati orang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Rezkyka
Cast : Jung Soo Jung F(x), Xi Luhan (EXO), Kim Myung Soo (Infinite)

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)