Secara tekstur, makanan ini mirip dengan lontong karena sama-sama terbuat dari beras yang dikukus. Bedanya, arem-arem dimasak bersama dengan santan dan diisi dengan sambal goreng ayam serta sayuran. Gurihnya nasi dan santan serasi dengan rasa sedikit pedas dari sambal goreng.