home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Berawal dari Hobi Cover Grup K-Pop, Leova Sukses Buka Studio Dance

Kamis, 28 Desember 2023 11:00 by fzhchyn | 2126 hits
Berawal dari Hobi Cover Grup K-Pop, Leova Sukses Buka Studio Dance
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Saat hobi menjadi pekerjaan yang menghasilkan, inilah yang sedang dilakoni Leova Dance Studio. Berawal dari hobi dance dan meng-cover grup K-pop, anak-anak muda ini berhasil membuka studio dance mereka sendiri.

Selama bincang-bincang di studio Dreamers Radio di K-BOX Boxies 123 Mall belum lama ini, Leova Dance Studio berbagi cerita dan pengalaman mereka dengan announcer Fauzan Kevin mengenai upaya mereka membuka dance studio yang terletak di Kebon Jeruk, Jakarta Barat tersebut.

Nafa selaku founder mengatakan bahwa Leova Dance Studio baru diresmikan pada bulan Agustus lalu, namun grup dance-nya sendiri sudah cukup lama hadir di komunitas dance cover K-Pop di Indonesia.

Untuk saat ini, Leova Dance Studio berfokus pada project dance lagu-lagu K-Pop. Namun mereka juga mengajarkan basic dance genre lainnya, seperti hip-hop dan street dance bahkan wacking.

Leova Dance Studio juga saat ini tengah membuka audisi untuk talenta-talenta baru yang ingin bergabung. Peserta cukup mengunggah video performance mereka yang kemudian akan disaring oleh tim hingga akhirnya dilatih bahkan berkesempatan untuk mengikuti kompetisi.

Dalam acara K-Holiday Party Presented by Dreamers.id yang diadakan di Boxies 123 Mall pada 17 Desember lalu, Leova Dance Studio menghadirkan empat membernya untuk tampil meng-cover girl group aespa.

Fyi, Boxies 123 Mall memiliki satu spot yang terdiri dari studio radio, event stage, sampai photo spot Instagramable bernama K-BOX bekerja sama dengan Dreamers.id di area Plaza yang baru diubah menjadi area ala Korea dengan tema "Urban Seoul".

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    KK Entertainment Indonesia, sebuah organisasi yang berdedikasi untuk menjembatani budaya Korea dan Indonesia, dengan bangga menghadirkan ajang kompetisi Dance spektakuler, "KK POP POWER STAGE Dance Competition"....
  • HOT !
    Selain penampilannya yang ikonik, outfit yang dikenakan oleh G Dragon dalam upacara penghargaan MAMA Awards 2024 pada 23 November di Kyocera Dome di Osaka, Jepang, juga menarik perhatian....
  • HOT !
      Para pecinta budaya pop di Indonesia akan kembali dimanjakan dengan kehadiran wondrful Indonesia Comic Con 2024! Acara yang diselenggarakan pada 9 10 November 2024 di Jakarta Convention Center oleh Panorama Media ini sangat dinantikan. Dengan dukungan utama dari wondr by BNI, wondrful ICC tahun ini siap menghadirkan pengalaman unik yang memadukan budaya pop lokal dan internasional....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : alfykmn
Cast : D.O, Kai, Sehun, Luhan, EXO

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)