home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Rasakan Langsung Kengerian Badarawuhi di Wahana KKN di Desa Penari, Berani Coba?

Kamis, 12 Mei 2022 16:30 by Rie127 | 1517 hits
Rasakan Langsung Kengerian Badarawuhi di Wahana KKN di Desa Penari, Berani Coba?
Image Source: @dyandraglobal

DREAMERS.ID - KKN di Desa Penari merupakan kisah horor berdasarkan pengalaman nyata dari sekelompok mahasiswa yang viral melalui thread yang dibuat oleh akun @simpleman di tahun 2019.

Cerita ini kemudian sangat ramai dibicarakan hingga pada tahun 2020 cerita ini dijadikan film, namun tertunda hingga akhirnya tayang secara perdana pada 30 April lalu.

Agar semua orang yang tertarik juga dapat merasakan berada di Desa Penari. Salah satu promotor, Dyandra Global Entertainment membuaka sebuah wahana misteri ‘Perjalanan Melalui Sebuah Cerita – KKN di Desa Penari’.

Wahana ini memberikan pengalaman secara nyata bagi pengunjung yang nantikan akan datang sebagai para mahasiswa dan akan menyelusuri Desa Penari yang menegangkan dengan sentuhan set, dekorasi, dan juga efek yang sempurna.

Baca juga: Melihat Fakta-Fakta KKN di Desa Penari, Film Horor Terlaris Sepanjang Masa

Pengunjung nantinya akan berperan sebagai mahasiswa yang akan menjalani KKN di Desa Penari, karena itu wahana ini memiliki maksimal 6 orang untuk 1 rombongan, yang nantinya akan bertemu dengan para penjaga Desa Penari.

Wahana ‘Perjalanan Melalui Sebuah Cerita – KKN di Desa Penari’ ini dibuka pada 7 Mei – 5 Juni. Pengunjung dapat membeli tiket secara online di Tiket.com, maupun secara langsung di Mall FX Sudirman, F7.

Desa Penari dibuka setiap hari dengan harga tiket Rp. 50.000 setiap hari Senin sampai Kamis dimulai dari jam 12 siang hingga 9 malam, dan Rp. 60.000 di hari Jumat sampai Minggu dari jam 11 pagi hingga 9 mlam.

Jadi, sudah siap menyelsuri Desa Penari secara nyata?

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
     Bersiaplah, para penggemar anime, karena Anime Festival Asia (AFA) akan kembali hadir di Jakarta pada 6 – 8 Juni 2025. Ini menandai edisi ke‑9 dari perayaan budaya pop Jepang terbesar dan paling bergengsi di Asia Tenggara yang digelar di Indonesia!...
  • HOT !
    Dreamers Festival 2024 is back! Acara perayaan dan gathering komunitas terbesar tahunan dari ini akan hadir di Braga City Walk, Bandung pada Sabtu, 14 Desember. Mengingat ini adalah Dreamers Festival pertama di Kota Bandung, pastinya akan ada banyak keseruan menanti....
  • HOT !
    sebagai media komunitas hybrid yang mendukung gaya hidup sehari hari anak muda Indonesia, telah sukses menyelenggarakan JPOP VAGANZA 2024! Acara ini berlangsung pada Minggu, 17 November lalu di Mangga Dua Square....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)