image source: justonecookbook
Siapa yang tidak kenal dengan makanan khas Jepang ini? Dorayaki yang terkenal di Indonesia karena sering muncul dalam anime Doraemon. Dorayaki adalah kue sejenis pie terbuat dari dua panekuk yang direkatkan dan diisi dengan kacang merah. Dorayaki merupakan salah satu makanan khas musim gugur karena terbuat dari bahan yang melimpah hanya saat musim gugur, yaitu kuri atau chestnut Jepang sebagai salah satu campuran isi kuenya.