DREAMERS.ID - Selama ini robot – robot Transformer hanya hadir melalui serial layar lebar, tapi bagaimana kalau dalam kenyataan sebuah mobil bisa dirubah menjadi robot seperti dalam film Transformers?
Sebuah perusahaan di Turki bernama Letrons membuat suatu hal yang selama ini hanya ada di dalam fantasi dan layar lebar menjadi kenyataan, mereka sukses merubah sebuah mobil menjadi Transformers.
Hebatnya mobil tersebut tidak hanya dalam bentuk robot atau mobil saja, tapi dari bentuk mobil pada umumnya bisa berubah menjadi sebuah robot. Bedanya memang robot ini tidak bisa bertempur atau menembakkan peluru.
Tapi sudah sukses menciptakan robot dari film terkenal Transformers rasanya sudah cukup hebat, setuju bukan?
Robot karya Letrons ini masih bersifat uji coba dan mungkin ke depannya bisa jadi akan di pasarkan untuk masyarakat luas, ingin membelinya Dreamers?
(JC)