DREAMERSRADIO.COM - Pesepakbola ternama asal Korea Selatan, Park Ji Sung baru-baru ini dikabarkan akan segera kembali ke klub lamanya, Manchester United. Hal ini disampaikan langsung oleh klub yang bermarkas di Stadion Old Trafford itu lewat Twitter pada Kamis (2/10) kemarin.
Dalam kicauannya tersebut, Manchester United yang kini ditangani oleh Louis Van Gaal tersebut mengumumkan bahwa Ji Sung akan kembali ke Manchester United bukan sebagai pemain, melainkan sebagai duta resmi dari Manchester United.
“Selamat datang kembali ke Manchester United, Park Ji Sung. Pemain asal Korea Selatan ini akan kembali sebagai duta resmi kami,” tulis akun resmi Manchester United.
Kerja keras dan dedikasi Ji Sung selama membela Manchester United dijadikan alasan bagi pihak klub untuk mengangkat Ji Sung sebagai duta resmi mereka. Karena kehebatannya itu pula, Ji Sung juga menjadi satu-satunya pemain Asia pertama yang merumput bersama Manchester United dan memenangkan trofi Liga Champions dan Piala Dunia Antar Klub.
Baca juga: 5 Tokoh Penting Korea Selatan yang Tidak Memiliki Haters
“Aku memiliki banyak kenangan indah selama membela Manchester United, dan aku juga merasa sangat bangga dan terhormat bisa terpilih sebagai duta resmi dari Manchester United,” ucap Ji Sung dalam pernyataan resminya.Park Ji Sung sendiri dikabarkan akan tampil di hadapan ribuan pendukung Manchester United di Stadion Old Trafford pada Minggu (5/10) mendatang bersama dengan Sir Alex Ferguson saat pertandingan melawan Everton. Di momen itu, nantinya Ji Sung akan melaksanakan serangkaian acara seremonial.
Sebelum membela Manchester United, Park Ji Sung diketahui pernah bermain untuk PSV Eindhoven lalu kemudian hengkan ke Queen Park Rangers pada tahun 2012, kembali lagi ke PSV pada tahun 2013 dan pada Mei 2014 lalu ia resmi memutuskan untuk pensiun sebagai pemain sepakbola.
Waah.. sukses untuk Park Ji Sung, ya! ^^ (Syf)