DREAMERSRADIO.COM - Menjadi seorang public figure, para idola K-Pop memang dituntut untuk selalu tampil sesempurna mungkin. Tak hanya penampilan di panggung dan gaya berpakaian, tetapi juga memiliki tubuh yang proporsional.
Hal tersebut pun berlaku bagi girl group dengan image imut yang tengah naik daun, A Pink. Dalam sebuah wawancara yang dilansir Allkpop baru-baru ini, para member A Pink pun membeberkan bagaimana mereka menjaga bentuk tubuh mereka agar tetap langsing seperti saat ini.
“Kami adalah tipe yang sangat menikmati snack di tengah malam,” tutur Eunji. Namun snack tersebut dinikmati mereka tak setiap hari. “Kami menyisakan satu hari khusus di mana kami menikmati snack sesuka kami, seperti jokbal (kaki babi), dalkbal (kaki ayam), ayam, dan lainnya,” lanjutnya lagi.
Sang maknae, Hayong menuturkan bahwa dibandingkan tak makan demi menjaga bentuk tubuh, mereka memilih makan namun tetap diseimbangkan dengan olahraga dengan menuturkan, “Kami juga menjaga tubuh kami. Dulu kami tak tahu cara diet dan bahkan kami pernah tak makan. Tapi sekarang, daripada diet, kami adalah tipe yang selalu berolahraga.”
Baca juga: Rayakan Libur Chuseok, Deretan Idola K-Pop Sampaikan Pesan Untuk Fans (Part 1)
“Kami berolahraga secara alami dengan cara berlatih koreografi dan ada member yang melakukan pilates dan yoga di waktu luang mereka. Jika kamu Yoga setiap hari, maka kamu akan merasa lebih baik, tetapi jika staminamu kurang baik, maka akan sulit untuk olahraga,” lanjutnya lagi.Sang leader, Chorong menuturkan, “Kami selalu berolahraga dengan kontisten. Kami seperti itu saat mempromosikan ‘No No No’ dan kami adalah tipe yang menghabiskan waktu satu jam untuk olahraga membentuk otot.” Ada yang mau coba diet ala member A Pink?
(ctr)