Bisa dibilang foto-foto teaser untuk comeback ‘Mr. Simple’ cukup mengejutkan untuk para ELF. Gimana nggak? Para member Super Junior tampil colorful dengan pakaian-pakaian yang juga nggak biasa.
Tapi ternyata gaya colorful ini hanya muncul di cover album mereka. Di video klip dan juga penampilan panggung mereka, Super Junior tetap memilih gaya yang ‘aman’, yaitu dengan memadukan kaos/kemeja dengan jaket. Intinya, tetap terlihat dewasa dan rapi.